Hasil US Open: Maria Sakkari Tak Kuasa Bendung Ashleigh Barty

Penulis: Dian Megane
Sabtu 31 Agu 2019, 14:02 WIB
Hasil US Open: Maria Sakkari Tak Kuasa Bendung Ashleigh Barty

Ashleigh Barty

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis unggulan kedua, Ashleigh Barty kembali ke pekan kedua US Open usai mengklaim kemenangan 7-5, 6-3 atas petenis unggulan ke-30, Maria Sakkari setelah 1 jam 26 menit.

Petenis berkebangsaan Australia yang musim ini menjadi juara di French Open, Barty mengungkapkan, “Secara keseluruham, saya pikir ada beberapa bagian dari permainan saya yang membuat saya sangat senang. Saya merasa kurang di beberapa aspek dalam satu bulan terakhir dan kali ini semuanya seperti bersatu kembali.”

“Saya merasa saya servis dengan lebih baik dan mengontrol bolanya dari pukulan pertama dengan lebih sering. Di momen-momen krusial, saya merasa ada beberapa hal yang juga membaik.”

Barty debut di babak keempat Grand Slam untuk kali pertama di US Open musim lalu sebelum kalah dari Karolina Pliskova, tetapi ia tiba di Flushing Meadows musim ini sebagai salah satu pesaing yang akan memperebutkan posisi peringkat 1 dunia bersama juara bertahan, Naomi Osaka dan Pliskova.

Kemenangan kali ini – kemenangan keempat Barty dari lima pertemuan melawan Sakkari sekaligus pertemuan ketiga mereka pada musim ini – akan memperbesar harapannya untuk melangkah lebih jauh. Pencapaian Barty kali ini juga menempatkan petenis berusia 23 tahun tersebut sebagai satu-satunya petenis putri yang menembus pekan kedua di keempat Grand Slam musim ini.

“Berusaha dan bermain sebaik mungkin di setiap turnamen adalah hal yang kami targetkan, terutama di Grand Slam. Fokus dengan poin, berusaha untuk selalu siap, dan memastikan untuk memberikan diri saya peluang terbaik demi melangkah lebih jauh di Grand Slam. Saya benar-benar senang bisa berada di pekan kedua Grand Slam lagi,” papar Barty.

“Saya merasa setiap harinya permainan saya semakin membaik. Saya masih merasa prima. Masih ada beberapa bulan tersisa pada musim ini. Kami sangat menantikannya.”

Meski unggul dalam head to head keduanya, pertemuan terakhir dari kedua petenis berlangsung hanya dua pekan lalu di perempatfinal Cincinnati yang harus ditentukan melalui tiga set. Di pertemuan kali ini, kedua petenis dengan gigih menyerang permainan satu sama lain, berusaha menggerakkan bolanya ke posisi yang canggung, dan bermain dengan gaya permainan yang berbeda satu sama lain.

Demi melenggang ke perempatfinal, Barty selanjutnya akan bertemu petenis unggulan ke-18, Wang Qiang yang melumpuhkan petenis berkebangsaan Perancis, Fiona Ferro dengan 7-6, 6-3.

Artikel Tag: Tenis, US Open, Ashleigh barty, Maria Sakkari, Wang Qiang

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasil-us-open-maria-sakkari-tak-kuasa-bendung-ashleigh-barty
957  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini