Hasil French Open: Aryna Sabalenka Bungkam Rekan Senegara Di Babak Kedua

Penulis: Dian Megane
Kamis 03 Jun 2021, 11:03 WIB
Aryna Sabalenka meluncur ke babak ketiga French Open 2021

Aryna Sabalenka petik kemenangan dua set langsung kedua secara beruntun di French Open 2021

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Belarusia, Aryna Sabalenka berhasil melenggang ke babak ketiga French Open untuk kali kedua secara beruntun dengan kemenangan dua set langsung.

Pada laga yang mempertemukan dua petenis berkebangsaan Belarusia di Lapangan Suzanne Lenglen, petenis unggulan ketiga menjadi petenis yang tampil lebih baik dan memetik kemenangan 7-5, 6-3 atas Aliaksandra Sasnovich. Berkat kemenangan tersebut, petenis unggulan ketiga semakin unggul dalam head to head mereka dengan 2-0.

“Saya benar-benar bangga dengan diri saya sendiri bahwa saya tetap berjuang tidak peduli apa pun masalahnya dan berusaha untuk terus menemukan ritme permainan saya. Saya benar-benar senang dengan kemenangan itu. Itu pertandingan yang cukup sengit,” tutur Sabalenka.

Petenis putri kedua yang mengantongi kemenangan terbanyak pada musim ini dengan 27 kemenangan (di belakang Ashleigh Barty yang mengklaim 28 kemenangan) masih mengincar untuk bisa menembus pekan kedua di French Open.

Enam game pertama dari pertandingan tersebut dimenangkan oleh petenis yang menerima servis. Bahkan, Sasnovich unggul 40/0 pada kedudukan 3-2 sebelum petenis peringkat 4 dunia menyambar lima poin secara beruntun demi menyamakan kedudukan.

Setelah menembakkan forehand winner penuh tenaga pada peluang game point, petenis unggulan ketiga merebut keunggulan 6-5. Ia kembali menggunakan forehand untuk mendapatkan satu peluang break lain ketika ia sangat membutuhkannya sebelum mengayunkan pengembalian forehand menyilang demi unggul dengan satu set.

Pengembalian kedua petenis terus mendominasi set kedua setelah tujuh dari delapan game pertama menjadi milik petenis yang menerima servis. Sekali lagi, permainan penuh tenaga petenis peringkat 4 dunia mengantarkannya meraih kesuksesan. Servis keras pada kedudukan 5-3 pada akhirnya terlalu berlebihan untuk diantisipasi Sasnovich, sehingga petenis unggulan ketiga pun menyegel kemenangan.

“Saya bisa mengatakan bahwa saya pastinya merasa lebih baik pada musim ini, mempercayai bahwa saya bisa bermain dengan baik di sini, di clay-court,” tukas Sabalenka.

Menantikan Sabalena di babak 32 besar French Open adalah petenis unggulan ke-31, Anastasia Pavlyuchenkova.

Petenis berkebangsaan Rusia, Pavlyuchenkova tampil memukau ketika mengandaskan petenis berkebangsaan Australia, Ajla Tomljanovic dengan 6-2, 6-3. Pavlyuchenkova membutuhkan waktu 1 jam 30 menit untuk mengalahkan Tomljanovic, termasuk mematahkan servisnya dalam lima kesempatan dan menyerang dengan 20 winner.

Pavlyuchenkova yang telah tampil di keempat perempatfinal Grand Slam, memperlihatkan performa apik di turnamen clay-court musim ini ketika ia tampil di Madrid dengan melenggang ke semifinal. Tetapi petenis yang menaklukkannya di turnamen tersebut, tidak lain dan tidak bukan adalah sang juara, Sabalenka.

Artikel Tag: Tenis, French Open, Aryna Sabalenka, Aliaksandra Sasnovich, Anastasia Pavlyuchenkova

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasil-french-open-aryna-sabalenka-bungkam-rekan-senegara-di-babak-kedua
1332  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini