Hasil French Open: Alexander Zverev Bantai Grigor Dimitrov

Alexander Zverev
Berita tenis: Setelah harus berjuang ekstra keras melawan Frances Tiafoe di babak ketiga French Open musim 2023, Alexander Zverev melalui babak keempat dengan lebih mulus.
Petenis berkebangsaan Jerman hanya membutuhkan tiga set untuk mengatasi petenis berkebangsaan Bulgaria, Grigor Dimitrov. Tetapi kemenangan 6-1, 6-4, 6-3 yang ia petik masih menampillkan sejumlah drama setelah ia harus bangkit usai tertinggal dengan peluang break di set kedua dan sempat menyia-nyiakan keunggulan 3-0 di set ketiga.
“Saya merasa ppada kedudukan 3-0 saya menjadi sangat tidak fokus. Saya seperti berpikir bahwa pertandingan itu berakhir sebelum sepenuhnya berakhir dan saya tidak konsentrasi lagi, servis saya juga sedikit tidak akurat,” ungkap Zverev.
Petenis unggulan ke-22 membuka pertandingan dengan performa perkasa melawan petenis unggulan ke-28, Dimitrov setelah ia mendominasi awal pertandingan dengan pukulan keras dari area baseline dan hanya melakukan lima unforced error di set pertama.
Juara ATP Finals musim 2017, Dimitrov mulai menemukan ritme permainan di set kedua dengan membangun keunggulan 4-1, tetapi juara ATP finals musim 2021 tidak membiarkan hal tersebut berlangsung lebih lama dengan menyambar tujuh game secara beruntun. Hal tersebut salah satunya dibantu kesalahan yang dilakukan petenis berkebangsaan Bulgaria yang kesulitan untuk menemukan konsistensi di sepanjang pertandingan dan menyelesaikannya dengan melakukan 50 unforced error.
Hal tersebut tampak ketika Zverev memenangkan tiga game terakhir setelah Dimitrov bangkit dari kedudukan 0-3 demi menyamakan kedudukan 3-3.
Petenis berkebangsaan Bulgaria juga seringkali mengancam dalam pengembalian tetapi ia hanya mampu mengkonversi dua dari 16 peluang break point yang ia ciptakan pada laga yang bertahan selama 2 jam 17 menit, sedangkan petenis berkebangsaan Jerman lebih efisien setelah mengkonversi tujuh dari 15 peluang break point yang ia ciptakan.
Kemenangan tersebut mengantarkan Zverev ke perempatfinal French Open untuk kali kelima dalam enam musim terakhir dan ia akan mengincar untuk lolos ke semifinal ketiga secara beruntun ketika ia menghadapi petenis berkebangsaan Argentina, Tomas Martin Etcheverry.
Etcheverry membukukan laga panas tersebut berkat kemenangan 7-6, 6-0, 6-1 atas petenis unggulan ke-27, Yoshihito Nishioka. Ia tiba di Roland Garros musim ini dengan mengantongi 1-5 di Grand Slam dan kini ia telah melumpuhkan tiga petenis unggulan secara beruntun demi lolos ke perempatfinal French Open, yang dimulai dengan mengalahkan petenis unggulan ke-18, Alex De Minaur dan petenis unggulan ke-15, Borna Coric.
Artikel Tag: Tenis, French Open, alexander zverev, Grigor Dimitrov, Tomas Martin Etcheverry
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasil-french-open-alexander-zverev-bantai-grigor-dimitrov
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini