Hasil Australian Open: Tsitsipas Duel Kontra Berrettini Di Babak Keempat

Penulis: Dian Megane
Sabtu 13 Feb 2021, 19:46 WIB
Stefanos Tsitsipas melenggang ke babak keempat Australian Open 2021

Stefanos Tsitsipas lalui babak ketiga Australian Open 2021 yang lebih mulus dibandingkan babak kedua

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Stefanos Tsitsipas memenangkan pertandingan melawan rekan berlatihnya selama menjalani karantina di babak ketiga Australian Open pada hari Sabtu (13/2) waktu setempat.

Petenis unggulan kelima, Tsitsipas membutuhkan waktu 4 jam 32 menit untuk mengalahkan petenis tuan rumah, Thanasi Kokkinakis di babak kedua. Tetapi ia tidak menghabiskan banyak waktu, tepatnya 1 jam 34 menit, untuk mengandaskan teman lamanya, Mikael Ymer dengan hasil meyakinkan 6-4, 6-2, 6-1 demi melaju ke babak keempat Australian Open.

“Saya pikir saya mempertahankan semuanya tetap sederhana dan tidak merumitkan apa pun, baik itu taktik mau pun semua yang saya ingin saya gunakan untuk mengeksekusi permainan saya hari ini (13/2),” jelas Tsitsipas.

Pertandingan tersebut diawali dengan permainan yang lebih kompetitif setelah petenis berkebangsaan Swedia, Ymer memperlihatkan bakat yang membantunya mengamankan satu tempat di Next Gen ATP Finals musim 2019.

Namun petenis peringkat 95 dunia memainkan service game yang sedikit melempem pada kedudukan 4-5 di set pertama sebelum merelakan set tersebut menjadi milik petenis berkebangsaan Yunani. Dari kedudukan tersebut, momentum sepenuhnya menjadi milik petenis unggulan kelima.

Juara ATP Finals musim 2019 memainkan permainan yang rapi dengan hanya melakukan 20 unforced error di sepanjang pertandingan, lebih sedikit dibandingkan Ymer yang melakukan 36 unforced error.

Ymer berusaha memberikan perlawanan sengit di dua set terakhir, tetapi tidak memberikan pengaruh yang signifikan kepada semifinalis Australian Open musim 2019.

Semifinalis French Open musim 2020, Tsitsipas selanjutnya akan berduel melawan petenis unggulan kesembilan, Matteo Berrettini demi satu tempat di perempatfinal Australian Open.

Berrettini menemukan permainan terbaik di momen-momen krusial demi menundukkan petenis unggulan ke-19, Karen Khachanov dengan hasil ketat 7-6, 7-6, 7-6.

Berrettini menembakkan 48 winner demi mencatatkan 8-2 pada musim 2021. Sebelum turun di Australian Open, petenis berusia 24 tahun melaju ke perempatfinal Antalya Open dan mengantarkan negaranya, Italia ke final ATP Cup sebelum kalah dari Rusia.

Memasuki set ketiga, selain harus mengatasi keganasan Khachanov, petenis unggulan kesembilan harus menerima perawatan medis untuk mengurangi rasa sakit pada perutnya. Begitu pertandingan dilanjutkan, ia berjuang dengan baik sehingga melaju ke babak keempat Australian Open untuk kali pertama dalam kariernya.

Berkat kemenangan tersebut, Berrettini tetap tidak terkalahkan melawan Khachanov dengan 4-0. Sementara melawan petenis berkebangsaan Yunani, petenis unggulan kesembilan baru bertemu satu kali di babak pertama Australian Open musim 2019 dan ia harus menelan kekalahan pahit empat set.

Artikel Tag: Tenis, australian open, Stefanos Tsitsipas, Mikael Ymer, Matteo Berrettini, Karen Khachanov

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasil-australian-open-tsitsipas-duel-kontra-berrettini-di-babak-keempat
958  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini