Francisco Cerundolo Permalukan Casper Ruud Di Bastad

Penulis: Dian Megane
Kamis 14 Jul 2022, 11:30 WIB
Francisco Cerundolo pulangkan Casper Ruud dari Bastad dengan tangan hampa

Francisco Cerundolo [image: atp tour]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Francisco Cerundolo menahan rasa tegang dan berjuang sekuat tenaga untuk bangkit sebelum menyebabkan kekalahan mengejutkan di Swedish Open, Bastad musim 2022.

Petenis berkebangsaan Argentina secara mengejutkan berhasil menaklukkan juara bertahan, Casper Ruud sekaligus memetik kemenangan pertama atas petenis peringat 10 besar di Swedish Open.

Petenis peringkat 39 dunia mematahkan servis runner up French Open musim 2022, Ruud sebanyak tiga kali sebelum mengklaim kemenangan 6-4, 3-6, 7-5 di babak kedua Swedish Open.

Meskipun petenis peringkat 5 dunia menaikkan level permainan setelah awal yang lamban demi memberikan tekanan, petenis berkebangsaan Argentina mendapatkan peluang break penentu di game ke-12 set ketiga demi melenggang ke perempatfinal di Bastad untuk kali pertama.

“Saya merasa mengagumkan, saya merasa benar-benar senang,” seru Cerundolo. “Sungguh menakjubkan mendapatkan kemenangan pertama atas petenis peringkat 10 besar. Musim ini telah menjadi musim terbaik dalam karier saya sampai sejauh ini. Ia finalis French Open dan juara bertahan di sini, jadi, itu tantangan besar bagi saya dan saya merasa senang bisa melaluinya.”

Pertemuan sebelumnya di antara kedua petenis terjadi di semifinal Miami Open musim ini yang dimenangkan petenis berkebangsaan Norwegia, Ruud dengan dua set langsung. Tetapi petenis berkebangsaan Argentina tampil klinikal di momen-momen krusial pada pertemuan mereka di Bastad sementara petenis berkebangsaan Norwegia kesulitan untuk menemukan ritme permainan di pertandingan clay-court pertama sejak kalah dari Rafael Nadal di final French Open pada Juni lalu.

“Saya pikir kunci kemenangan kali ini adalah menyerang dan berusaha mendikte poin. Bermain apik dengan forehand saya dan berusaha membuatnya bertahan,” tutur Cerundolo.

“Selalu menyulitkan untuk mengalahkan petenis terbaik. Cukup sengit di akhir pertandingan, tetapi saya bertahan, menempatkan bolanya untuk masuk, dan saya merasa benar-benar senang.”

Di babak kedua, Cerundolo akan menghadapi Aslan Aratsev yang tampil perkasa ketika membantai petenis berkebangsaan Perancis, Hugo Gaston dengan 6-2, 6-4. Karatsev pun melenggang ke perempatfinal pertama sejak di Marseille pada Februari lalu.

Di aksi lain, petenis unggulan kelima, Pablo Carreno Busta juga harus berjuang habis-habisan demi melumpuhkan rekan senegaranya, Albert Ramos Vinolas dengan 4-6, 7-6, 7-5.

Berdiri di antara Carreno Busta dengan satu tempat di semifinal adalah petenis unggulan ketiga, Diego Schwartzman yang mengalahkan petenis tuan rumah, Elias Ymer dengan 7-5, 6-3.

Artikel Tag: Tenis, Swedish Open, Francisco Cerundolo, Casper Ruud

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/francisco-cerundolo-permalukan-casper-ruud-di-bastad
830  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini