Borna Coric Awali Petualangan Demi Pertahankan Gelar Di Halle

Penulis: Dian Megane
Rabu 19 Jun 2019, 04:59 WIB
Borna Coric Awali Petualangan Demi Pertahankan Gelar Di Halle

Borna Coric

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Borna Coric mengawali usahanya mempertahankan gelar Halle Open (Noventi Open) dengan memetik kemenangan 7-6, 6-3 atas petenis muda Spanyol, Jaume Munar.

Usai memastikan diri melangkah ke babak kedua di Halle, Coric menuturkan, “Secara keseluruhan, itu pertandingan yang soild. Di poin-poin penting, saya bermain dengan sangat baik.”

Musim lalu, Coric tampil mengejutkan di Halle dengan mengalahkan petenis peringkat 3 dunia saat itu, Alexander Zverev di babak pertama dan juara sembilan kali di Halle, Roger Federer di final.

Titik balik petenis berusia 22 tahun, Coric di pertandingan tersebut adalah ketika Coric menghadapi dua break point secara beruntun pada kedudukan 3-4 di set kedua. Munar bisa saja mengkonversi kedua peluang tersebut dan merebut set. Tetapi Coric menembakkan forehand dropshot, lalu servis pertama yang bertenaga demi memaksakan deuce dan setelah itu ia terus melangkah maju.

“Set pertama tidak begitu baik, menurut saya. Saya tidak mengembalikan bola dengan begitu baik dan saya sedikit beruntung ketika menghadapi dua peluang break point yang saya amankan pada kedudukan 3-4, 15/40. Itu adalah bagian yang paling penting dari pertandingan,” jelas petenis berkebangsaan Kroasia, Coric.

“Ketika saya mengamankan keduanya, saya mulai bermain dengan lebih baik dan saya juga mendapatkan kembali momentumnya.”

Di babak kedua, Coric akan berhadapan dengan petenis berkebangsaan Portugal, Joao Sousa. Pertemuan tersebut akan menjadi pertemuan pertama dari kedua petenis.

Juara di Stuttgart pekan lalu, Matteo Berrettini juga mengklaim kemenangan setelah menumbangkan petenis unggulan keenam, Nikoloz Basilashvili dengan 6-4, 6-4. Berrettini yang berpotensi menembus peringkat 20 besar untuk kali pertama, selanjutnya akan berhadapan dengan rekan senegaranya, Andreas Seppi yang menyisihkan Mats Moraing dengan 6-4, 7-6.

Di aksi lain, David Goffin tidak menghabiskan banyak waktu ketika menghadapi Guido Pella. Goffin melumpuhkan petenis unggulan kedelapan, Pella dengan hasil telak 6-1, 6-1 dalam waktu 50 menit saja dan membukukan laga babak kedua melawan Radu Albot.

Artikel Tag: Tenis, Halle Open, borna coric, Matteo Berrettini, David Goffin

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/borna-coric-awali-petualangan-demi-pertahankan-gelar-di-halle
911  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini