Berita Tenis Wimbledon 2016: Dominic Thiem Tumbang Oleh Petenis Muda
LigaOlahraga - Berita Tenis Wimbledon 2016: Jiri Vesely menyebabkan kekalahan terbesar di turnamen Wimbledon pada kamis Lalu dengan mengalahkan pemain di jajaran top 10 untuk kali kedua dalam karirnya, sehingga ia dihadiahi sebuah tempat di putaran ketiga.
Vesely, yang berada di peringkat 64 dalam Emirates ATP Ranking, menahan ketegangannya untuk menundukkan pemain peringkat 8 dunia, Dominic Thiem dengan 7-6, 7-6, 7-6 dalam waktu 2 jam 45 menit di Court No. 1. Di putaran ketiga, Vesely akan berhadapan dengan unggulan ke-31, Joao Sousa, yang mengalahkan Dennis Novikov asal Amerika dengan 6-4, 6-4, 3-6, 6-4 dalam waktu di bawah dua jam.
Vesely gagal menkonversi kesempatan satu set poin ketika Thiem melakukan servis pada 6-5 di set pertama, tetapi memenangkan 3 poin langsung dari 4/4 dalam tie break. Pemain asa Ceko tersebut dengan tenang unggul 3/0 di tie break set kedua dan memenangkan empat dari lima poin pertama di tie break ketiga pada pertemuan ketiga mereka dalam FedEx ATP Head2Head.
“Aku memiliki banyak kepercayaan diri di momen-momen yang paling penting,” ungkap Vesely. “Di momen yang metat aku merasa lebih nyaman, aku melakukan servis dengan baik dan aku pikir secara keseluruhan aku memainkan permainan yang sangat bagus,” ungkapnya.
Thiem, pemimpin kemenangan pertandingan ATP World Tour tahun ini dengan rekor 48-13, telah memenangkan empat gelar selama enam bulan terakhir. Vesely, yang juga berusia 22 tahun, sekarang 7-7 di grass-court.
Unggulan ketujuh, Richard Gasquet berjuang keras dalam jalannya mengalahkan marcel Granollers dengan 4-6, 7-5, 6-3, 6-1. Semi finalis tahun 2007 dan 2015 tersebut memukulkan 41 winner dan mengkonversi enam dari 17 kesempatan break poinnya untuk sebuah tempat di putaran ketiga.
Selanjutnya ia akan berhadapan dengan Albert Ramos Vinolas, yang memerlukan hampir tiga jam untuk melewati unggulan ke-25, Victor Troicki dengan 3-6, 6-3, 6-3, 2-6, 6-3.
Artikel Tag: Tenis, wimbledon, jiri vesely, Dominic Thiem, Joao Sousa, Richard Gasquet
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/berita-tenis-wimbledon-2016-dominic-thiem-tumbang-oleh-petenis-muda
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini