Berita Tenis: Stan Wawrinka Petik Kemenangan Atas Philipp Kohlschreiber Di Indian Wells

Penulis: Dian Megane
Rabu 15 Mar 2017, 07:30 WIB
Berita Tenis: Stan Wawrinka Petik Kemenangan Atas Philipp Kohlschreiber Di Indian Wells

Stan Wawrinka lolos ke babak keempat BNP Paribas Open, Indian Wells

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Tenis: Petenis unggulan ketiga, Stan Wawrinka merasa positif setelah memastikan diri melenggang ke babak keempat BNP Paribas Open di Indian Wells, California dan sukses mengakhiri perjalanan petenis berkebangsaan Jerman, Philipp Kohlschreiber.

Petenis berkebangsan Swiss, Wawrinka membutuhkan waktu 1 jam 18 menit untuk mengatasi perlawanan Kohlschreiber dan menang dengan 7-5, 6-3. Setelah Kohlcshreiber, Wawrinka akan menjajal kemampuannya melawan Yoshihito Nishioka asal Jepang di babak 16 besar.

Peluang emas di bagian undian Wawrinka terbuka lebar setelah petenis peringkat 1 dunia, Andy Murray tersingkir dari arena Indian Wells dan ia mengincar untuk bisa mengantongi gelar turnamen Master 1000 kedua dalam kariernya di akhir pekan ini.

“Pertandingan itu benar-benar pertandingan yang berkualitas. Saya sangat senang. Saya servis dengan baik dan saya pikir saya bergerak dengan lebih baik lagi. Sejauh ini, semuanya berjalan dengan begitu positif,” ungkap Wawrinka.

Perkiraan sebelumnya, Tomas Berdych akan menjadi lawan Wawrinka di babak keempat, tetapi secara mengejutkan petenis unggulan ke-13 asal Ceko tersebut bertekuk lutut di hadapan Nishioka. Berdych telah unggul 6-1, 5-2 dan mendapatkan peluang match point sebelum akhirnya Nishioka mengejar dan merebut kemenangan dengan 1-6, 7-6, 6-4.

Di pertandingan lain, petenis unggulan ke-11 asal Belgia, David Goffin sukses menumbangkan Albert Ramos Vinolas asal Spanyol dengan dua set langsung 7-6, 6-4. Pablo Cuevas tidak mau ketinggalan. Petenis berkebangsaan Uruguay tersebut melenggang ke babak keempat usai menyingkirkan Fabio Fognini asal Italia dengan 6-1, 6-4.

Sementara itu, Gael Monfils memupuskan harapan petenis tuan rumah, John Isner dalam pertandingan yang cukup menghibur dengan hasil akhir 6-2, 6-4. Keberuntungan yang sama tidak terjadi pada Vasek Pospisil, yang bertanggung jawab atas kekalahan Murray di babak sebelumnya. Ia harus menyerah dengan 6-7, 6-3, 7-5 di tangan Dusan Lajovic.

 

 

Artikel Tag: Tenis, BNP Paribas Open, Stan Wawrinka, Philipp Kohlschreiber, Yoshihito Nishioka, tomas berdych, David Goffin, Pablo Cuevas, Dusan Lajovic, Vasek Pospisil, Andy Murray

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/berita-tenis-stan-wawrinka-petik-kemenangan-atas-philipp-kohlschreiber-di-indian-wells
463  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini