Bagi Angelique Kerber, Tanpa 2017 Ia Tak Mampu Menangkan Wimbledon

Penulis: Dian Megane
Minggu 15 Jul 2018, 09:33 WIB
Bagi Angelique Kerber, Tanpa 2017 Ia Tak Mampu Menangkan Wimbledon

Angelique Kerber terlihat terharu setelah memastikan diri keluar sebagai juara Wimbledon

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Satu tahun yang lalu, memenangkan gelar Wimbledon tampak menjadi mimpi yang tak mampu diwujudkan oleh Angelique Kerber. Ia berjuang keras untuk menciptakan kembali keajaiban dari salah satu musim terbaiknya, musim 2016.

Dengan penampilan yang penuh gebrakan pada musim 2016, Kerber berhasil bertengger di peringkat 1 dunia setelah memenangkan dua gelar Grand Slam, tetapi di musim selanjutnya, penampilannya menurun, bahkan keluar dari peringkat 10 besar setelah gagal memenangkan satu gelar pun di sepanjang musim 2017.

Namun, tanpa musim 2017, Kerber menyatakan bahwa ia tidak akan pernah tumbuh berkembang sebagai petenis yang mampu mengangkat trofi Venus Rosewater Dish di Wimbledon.

“Saya pikir, tanpa musim 2017, saya tidak bisa memenangkan turnamen ini,” ungkap Kerber setelah kemenangan dua set langsung atas Serena Williams di final Wimbledon musim ini.

“Saya pikir saya banyak belajar dari musim lalu. Saya belajar begitu banyak hal tentang diri saya, hal-hal di sekitar saya, bagaimana menghadapi hal-hal seperti ini, bagaimana cara membuat jadwal sehari-hari saya.”

“Anda harus melewati semua hal itu, hal baik, hal buruk, lalu anda harus belajar. Jika anda melakukannya satu, dua, tiga kali, anda akan semakin baik dalam hal-hal seperti ini.”

“Saat ini, saya berusaha untuk menikmati setiap momen, juga menemukan motivasi setelah musim 2016. Saya pikir bisa mengulangi musim seperti itu lagi adalah hal yang mustahil. Tetapi sekarang, saya hanya berusaha untuk meningkatkan permainan saya, tidak berpikir terlalu banyak tentang hasil. Saya hanya berusaha untuk menjadi petenis yang lebih baik, individu yang lebih baik, dan berusaha untuk menikmati permainan saya lagi.”

Kemenangan tersebut bahkan terasa lebih istimewa setelah mengatasi perlawanan Williams di final. Williams mengincar untuk memenangkan gelar Grand Slam ke-24 dan gelar Grand Slam pertamanya sejak melahirkan anak perempuannya, Olympia pada bulan September lalu.

Pada musim 2016, Williams menghalangi Kerber untuk memenangkan gelar Wimbledon pertamanya setelah mengalahkan Kerber dengan 7-5, 6-3 di final.

“Bertanding melawan Serena, anda tahu bahwa ia memainkan permainan terbaiknya. Itu adalah pertandingan yang dicintainya, terutama di lapangan tengah. Saya berusaha untuk tidak berpikir terlalu banyak bahwa saya bertanding melawan Serena. Saya berusaha untuk fokus dengan sisi lapangan saya, tetap tenang, dan tidak terlalu emosi,” lanjut Kerber.

“Serena bagi saya adalah juara. Ia salah satu petenis terbaik dunia. Berkompetisi setelah mengalami banyak hal, lalu sekarang telah memiliki anak, dan bermain seperti saat ini, itu luar biasa. Bisa berbagi lapangan bersamanya, hal itu selalu menjadi kehormatan bagi saya, karena saya tahu ia mendorong saya hingga batas kemampuan saya untuk memainkan permainan terbaik saya. Memenangkan final melawannya, selalu terasa lebih istimewa bagi saya.”

 

Artikel Tag: Tenis, wimbledon, australian open, US Open, Angelique Kerber, Serena Williams

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/bagi-angelique-kerber-tanpa-2017-ia-tak-mampu-menangkan-wimbledon
1765  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini