Andy Murray Mesti Temukan Performa Terbaik Sebelum US Open

Penulis: Dian Megane
Minggu 14 Agu 2022, 21:08 WIB
Andy Murray harus temukan performa terbaik jika tak ingin tersingkir dari US Open

Andy Murray

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Performa kurang meyakinkan Andy Murray terus berlangsung di turnamen hard-court Amerika Utara pada musim panas 2022, sesuatu yang harus ia ubah di Cincinnati Open (Western & Southern Open).

Petenis berkebangsaan Inggris akan menghadapi lawan yang familiar, Stan Wawrinka di babak pertama Cincinnati Open setelah ia kalah di babak pertama Washington Open dan Canadian Open.

Dengan hasil pertandingan dalam beberapa pekan terakhir, mantan petenis peringkat 1 dunia tampak seperti dirinya pada musim lalu ketika ia tampak lelah secara fisik dan belum cukup siap untuk menghadapi petenis dengan peringkat yang lebih tinggi dengan semua hal yang ia lakukan tampak tidak mudah.

Petenis yang telah mengoleksi tiga gelar Grand Slam memiliki catatan yang cukup baik di Cincinnati setelah ia memenangkan gelar turnamen Masters 1000 tersebut pada musim 2008 dan 2011 serta melenggang ke final musim 2016.

Di musim grass-court, performa petenis berkebangsaan Inggris tampil cukup impresif sehingga menempatkannya di posisi yang cukup baik menuju Wimbledon, bahkan setelah cedera kecil pada otot perut di turnamen sebelum Wimbledon.

Ia melenggang ke semifinal di Surbiton, yang menjadi pondasi baginya untuk melenggang ke final di Stuttgart, termasuk mengalahkan Stefanos Tsitsipas dan Nick Kyrgios dalam perjalanan menuju final tersebut.

Menang atas Tsitsipas menjadi momen kunci bagi petenis berkebangsaan Inggris karena ia mengalahkan petenis peringkat 5 besar untuk kali pertama sejak musim 2016. Ia membuktikan bahwa ia masih memiliki hal yang ia butuhkan untuk menaklukkan petenis terbaik dan yang pasti, memperlihatkan sekilas dari performa terbaiknya.

Namun, sudah hampir 2 bulan sejak ia tampil dengan performa tersebut dan sejak saat itu, ia tampak jauh dari performa terbaik. Tetapi, ia masih yakin dengan dirinya sendiri dan tidak akan menyerah dalam waktu dekat.

“Tenis telah memberi saya kehidupan yang mengagumkan,” ungkap Murray. “Hal itu juga memberi saya tujuan setiap harinya. Ada rutinitas karena anda selalu berusaha untuk meningkatkan diri anda dan semakin membaik dalam satu hal. Saya menikmati proses itu.”

“Saya mencintai olahraga ini. Itulah mengapa saya kembali dan mengapa saya terus melangkah, karena saya mencintai olahraga ini. Ada banyak pihak yang merasa mungkin saya seharusnya tidak kembali bermain. Tetapi saya mencintai tenis dan saya senang berkompetisi. Saya merasa saya bisa membaik daripada posisi saya saat ini.”

“Jika saya mencapai titik itu, di mana saya merasa saya tidak bisa berkembang atau mungkin beberapa hal berjalan mundur, maka itu mungkin akan mengubah posisi saya.”

Murray yang menghuni peringkat 47 dunia memiliki harapan tinggi untuk bisa menjadi petenis unggulan di US Open yang akan digelar mulai 29 Agustus. Tetapi hal tersebut kemungkinan kecil bisa terjadi setelah ia setidaknya harus lolos ke final di Cincinnati dan mendapatkan 600 poin demi menaikkan peringkatnya.

Untuk saat ini lebih baik Murray melupakan peringkat, karena ia harus menemukan performa terbaik karena waktu semakin habis untuk menyelamatkan musim hard-court di Amerika Utara yang tengah berlangsung.

Artikel Tag: Tenis, US Open, Andy Murray

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/andy-murray-mesti-temukan-performa-terbaik-sebelum-us-open
810  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini