Alejandro Davidovich Fokina Tampil Perkasa Awali Turnamen Di Hamburg

Penulis: Dian Megane
Selasa 19 Jul 2022, 09:59 WIB
Alejandro Davidovich Fokina temukan formula kemenangan di laga pertama Hamburg

Alejandro Davidovich Fokina [image: atp tour]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Dihiasi sejumlah break servis di laga pembuka Hamburg European Open musim 2022, Alejandro Davidovich Fokina tampil lebih baik untuk mengklaim kemenangan.

Meskipun servisnya dipatahkan sebanyak dua kali di setiap set, pengembalian petenis berkebangsaan Spanyol membantunya bertahan. Ia mematahkan servis petenis unggulan kelima, Botic van de Zandschulp sebanyak enam kali sebelum mengukir kemenangan 6-4, 6-4 di babak pertama Hamburg European Open. Dengan kemenangan tersebut, kini ia mencatatkan 8-12 melawan petenis yang peringkatnya lebih tinggi pada musim ini.

Salah satu kemenangan yang paling menggebrak bagi petenis peringkat 35 dunia pada musim ini terjadi di Monte Carlo Open awal musim ini ketika ia menundukkan petenis peringkat 1 dunia saat itu, Novak Djokovic dalam perjalanan menuju final Masters 1000 pertama dalam kariernya.

Petenis berkebangsaan Spanyol juga melenggang ke perempatfinal di Queen’s Club bulan lalu ketika perjalanannya terhenti di tangan petenis berkebangsaan Belanda, van de Zandschulp dengan dua set langsung. Berkat kemenangan di Hamburg, kini ia unggul dalam head to head mereka dengan 2-1.

Kemenangan tersebut menjadi kemenangan pertama Davidovich Fokina di Hamburg European Open setelah ia kalah di babak pertama musim 2019, satu-satunya penampilan petenis berkebangsaan Spanyol di Hamburg sebelum musim ini.

Menantikan Davidovich Fokina di babak kedua adalah petenis berkebangsaan Slovakia, Jozef Kovalik yang menumbangkan petenis tuan rumah yang masih berusia 18 tahun, Max Hans Rehberg dengan 3-6, 7-5, 6-1.

Di aksi lain, petenis unggulan ketujuh, Karen Khachanov mengamankan dua peluang match point sebelum mengalahkan petenis tuan rumah, Jan Lennard Struff dengan 3-6, 6-3, 7-6.

Peluang Lennard Struff untuk mengklaim kemenangan ketiga pada musim ini muncul ketika ia unggul dengan 6-5 di set ketiga, tetapi Khachanov berjuang ekstra keras demi menahan servis sehingga kedudukan imbang dengan 6-6 sebelum dengan mudah memenangkan babak tiebreak.

Petenis peringkat 26 dunia, Khachanov yang lolos ke perempatfinal di Hamburg musim 2017 selanjutnya akan menghadapi Fabio Fognini atau Aljaz Bedene di babak kedua.

Petenis berkebangsaan Slovakia, Alex Molcan juga maju ke babak kedua setelah melumpuhkan petenis tuan rumah yang berusia 18 tahun, Marko Topo dengan 7-5, 6-3 dan selanjutnya akan menantang petenis unggulan keempat, Pablo Carreno Busta atau Luca Nardi.

Artikel Tag: Tenis, Hamburg European Open, Alejandro Davidovich Fokina, Botic Van de Zandschulp, Karen Khachanov

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/alejandro-davidovich-fokina-tampil-perkasa-awali-turnamen-di-hamburg
1030  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini