Akhir Manis Jo Wilfried Tsonga Di Montpellier
Berita Tenis: Jo Wilfried Tsonga mengantongi gelar pertamanya setelah lebih dari 15 bulan usai mengalahkan rekan senegaranya, Pierre Hugues Herbert dengan 6-4, 6-2 di Open Sud de France, Montpellier.
Petenis tuan rumah, Tsonga yang terakhir kali memenangkan gelar di Antwerp (mengalahkan David Schwartzman) pada Oktober 2017, hanya kehilangan empat poin dari servis pertamanya di partai final yang bertahan selama 73 menit.
Tsonga melewatkan tujuh bulan pada musim 2018 setelah mengundurkan diri dari semifinal di Montpellier demi menjalani operasi lutut pada April lalu.
“Saya sangat senang dengan cara saya saya bermain pekan ini. Menang di Montpellier merupakan momen yang mengagumkan bagi saya. Saya bekerja sangat keras untuk bisa kembali ke sini, jadi bagi saya ini adalah hadiah yang luar biasa dan saya harap saya masih bisa bermain di level ini,” seru Tsonga.
Petenis peringkat 210, Tsonga merupakan petenis dengan peringkat terendah sejak Pablo Andujar yang memenangkan gelar turnamen ATP di Marakesh 10 bulan lalu. Sekarang, Tsonga mencatatkan 17-12 di final dan mempertahankan catatan tak terkalahkan melawan Herbert dari tiga pertemuan.
Pada final kedua secara beruntun yang mempertemukan dua petenis tuan rumah di Montpellier, Tsonga menjadi petenis Perancis ketujuh yang menang di Montpellier dalam sembilan musim terakhir, setelah Gael Monfils (2010, 2014), Richard Gasquet (2013, 2015, 2016), dan Lucas Pouille (2018).
Sementara petenis unggulan ketujuh, Herbert yang memenangkan gelar Australian Open nomor ganda musim ini bersama rekan senegaranya, Nicolas Mahut, berkompetisi pada final nomor tunggal ketiga dalam kariernya demi memenangkan gelar pertama.
“Pertandingan yang sengit ketika anda melawan Jo. Saya tahu pertandingannya akan berlangsung sengit dan ia cukup mendominasi pertandingan. Ia petenis yang lebih baik di final kali ini. Tetapi, saya senang dengan pekan saya selama di Montpellier. Saya melakoni lima pertandingan dengan level tinggi dan saya menantikan sisa musim ini. Saya akan berusaha untuk mempertahankan performa apik ini,” tutur Herbert.
Artikel Tag: Tenis, Open Sud de France, Jo Wilfried Tsonga, Pierre Hugues Herbert
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/akhir-manis-jo-wilfried-tsonga-di-montpellier
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini