Yamaha Tak Menyesal Beri Promosi Kepada Franco Morbidelli

Penulis: Viggo Tristan
Minggu 19 Des 2021, 20:19 WIB
Yamaha merasa keputusan beri promosi pada Franco Morbidelli sudah tepat.

Yamaha tidak pernah menyesal beri promosi pada Franco Morbidelli. (Gambar: @Yamaharacingcom)

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Direktur Eksekutif Yamaha yaitu Lin Jarvis merasa bahwa keputusannya memberi promosi kepada Franco Morbidelli sudah tepat. Ia menilai Morbidelli adalah pebalap muda yang penuh dengan potensi dalam dirinya.

Keputusan sulit memang harus diambil Yamaha pada pertengahan musim 2021 silam. Kala itu, mereka harus ditinggal oleh Maverick Vinales di tengah jalan karena ketidakcocokan visi. Satu tempat di tim pabrikan lantas harus segera diisi agar Yamaha tidak kehilangan banyak poin. Dari sekian banyak pilihan yang tersedia, Jarvis memutuskan untuk memberi promosi kepada Franco Morbidelli.

Keputusan ini sempat dipertanyakan banyak orang karena Morbidelli belum bisa bersinar selama berseragam tim satelit Yamaha. Namun pada situasi yang ada saat ini, Jarvis merasa keputusan yang diambilnya sudah paling tepat.

"Setelah Maverick pergi, kami langsung memikirkan tentang sisa tahun ini, kami membuat keputusan untuk mempromosikan Franco satu setengah tahun lebih awal dari seharusnya. Jika Maverick bertahan, maka dia akan bersama tim hingga akhir 2022. Jadi, kami berharap dengan menunjuk Franco, dia bisa memperjuangkan poin untuk tim pada sisa balapan tahun ini, tapi itu tidak mudah," ucap Jarvis saat diwawancara.

"Kami yakin ini keputusan yang tepat, dan saya merasa bersama Fabio dan Franky kami memiliki skuad yang sangat kuat untuk musim depan. Kami sangat senang dengan apa yang kami miliki," tukasnya sekali lagi.

Artikel Tag: Franco Morbidelli, motogp

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/yamaha-tak-menyesal-beri-promosi-kepada-franco-morbidelli
1249  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini