Toprak Razgatlioglu Ungkap Syarat Agar Dirinya Bisa Tampil di MotoGP

Penulis: Abdi Ardiansyah
Minggu 17 Okt 2021, 16:20 WIB
Toprak Razgatlioglu

Toprak Razgatlioglu

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Rider WSBK, Toprak Razgatlioglu, mengungkapkan beberapa persyaratan yang harus dipenuhinya agar bisa pindah ke MotoGP dan meraih kesuksesan disana.

Toprak Razgatlioglu kini makin dekat dengan titel juara World Superbike. Saat ini, rider asal Turki itu unggul 24 poin atas Jonathan Rea. Bisa saja pada akhir pekan ini di WSBK Argentina, ia menjadi juara baru.

Kualitas balapnya yang terus meroket dan menggoyahkan dominasi Rea yang merupakan juara bertahan selama enam tahun, membuat Yamaha berkeinginan untuk memboyongnya ke MotoGP pada 2022. Namun, Razgatlioglu mengaku masih ingin tampil di ajang WSBK dan tertantang untuk menyegel titel juara.

Pebalap berusia 25 tahun juga membantah rumor soal kepindahannya ke MotoGP dengan memperpanjang kontrak di WSBK hingga musim 2023 pada musim panas lalu. Meski begitu, peluangnya untuk pindah haluan bisa saja terjadi ketika kontraknya selesai.

Akhir tahun ini, Razgatlioglu dijadwalkan bakal menguji motor YZR-M1 yang digunakan oleh Yamaha untuk kejuaraan MotoGP. Pengenalan tersebut akan menjadi momen untuk melihat apakah gaya balapanya cocok dengan motor M1.

“Saya gembira untuk melakukan tes karena saya melihat motor MotoGP sebelum melaju,” ujar Razgatlioglu dikutip dari Motorsport.com.

“Saya mungkin menyukainya, mungkin tidak. Tapi, semua pebalap mengatakan mereka menyukainya. Tapi, kita lihat saja, ini juga tergantung gaya. Kami akan melihat, mungkin jika saya tidak suka, maka saya akan tetap di sini,” imbuhnya.

Pebalap yang sudah menggondol 11 kemenangan di WSBK 2021 tersebut juga mengajukan beberapa persyaratan yang mungkin bisa membuatnya berpaling ke kelas utama.

“Mungkin saya tidak akan membuat kontrak bagus dan tidak akan pergi ke MotoGP. Saya perlu kontrak bagus untuk ke MotoGP. Saya juga perlu motor pabrikan. Saya harap tahun ini, kami menjuarai kompetisi atau bisa saja tahun berikutnya, lalu saya pindah ke MotoGP,” tutur Razgatlioglu.

Ia pun mengungkapkan perlunya melakukan persiapan matang jika ingin pindah ke ajang MotoGP. Sebab, karakter motor YZR-M1 dan YZF-R1 tentunya sangat jauh berbeda.

“Kami butuh waktu. Saya tidak bisa mengatakan sebelumnya bahwa saya akan ke MotoGP dan setelah tiga balapan, saya akan ada di podium. Saya tidak akan mengatakan itu,” ucapnya.

“Motor WorldSBK dan MotoGP berbeda, ban juga berlainan, pengereman pun demikian. Saya butuh waktu untuk beradaptasi dengan motor. Saya juga gembira tentang ini karena akan mencobanya sebelum mungkin pindah ke MotoGP,” ia mengakhiri.

Artikel Tag: Toprak Razgatlioglu, MotoGP 2021

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/toprak-razgatlioglu-ungkap-syarat-agar-dirinya-bisa-tampil-di-motogp
1381  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini