Toprak Razgatlioglu Diplot Bela Monster Energy Yamaha di MotoGP 2023  

Penulis: Abdi Ardiansyah
Jumat 25 Mar 2022, 14:50 WIB
Toprak Razgatlioglu

Toprak Razgatlioglu

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Bos Yamaha, Lin Jarvis, mengaku punya keinginan untuk memboyong rider WSBK, Toprak Razgatlioglu, ke tim pabrikan mereka di kejuaraan MotoGP 2023 mendatang.

Sudah lama Yamaha mengungkapkan ketertarikan mereka untuk memboyong rider WSBK, Toprak Razgatlioglu ke kejuaraan MotoGP. Keinginan tersebut makin kuat setelah pria asal Turki itu menjadi kampiun WSBK 2021.

Selain itu, sang pebalap andalan tim pabrikan, Fabio Quartararo, juga masih belum memutuskan untuk memperbarui kontraknya yang akan selesai di penghung MotoGP 2022. Alhasil, Yamaha memplot Razgatlioglu sebagai pilihan alternatif jika Quartararo tak meneruskan masa baktinya.

Bos Yamaha, Lin Jarvis, pun mengungkapkan bahwa Toprak Razgatlioglu bakal diberi kesempatan untuk menjalani tes di MotoGP bersama pabrikan asal Jepang itu. Akan tetapi, perekrutan sang pebalap masih belum pasti karena mereka memprioritaskan perpanjangan kontrak Fabio Quartararo.

Apabila Quartararo memilih untuk bertahan di Monster Energy Yamaha, Jarvis akan menempatkan Razgatlioglu di tim satelit Yamaha yang kebetulan juga belum memutuskan untuk memperpanjang kontrak Andrea Dovizioso yang selesai akhir musim ini.

“Jika Toprak ingin pindah ke MotoGP dan kami tidak dapat menambahkannya ke tim pabrikan, kemungkinan besar kami akan mempertahankan Toprak dengan kontrak resmi dan menambahkannya ke tim RNF Razlan Razali,” kata Jarvis, dilansir dari Tuttomotoriweb.

“Itu akan menjadi satu-satunya pilihan yang bisa kami tawarkan kepadanya dalam jangka pendek. Tapi, pertama-tama, kami harus memperpanjang kontrak dengan tim WithU yang berlaku hanya untuk musim 2022,” pungkasnya.

Artikel Tag: yamaha, Toprak Razgatlioglu, MotoGP 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/toprak-razgatlioglu-diplot-bela-monster-energy-yamaha-di-motogp-2023
1439  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini