Tak Hanya di Dunia Nyata, Marquez Juga Ingin Menang di MotoGP Virtual Race

Penulis: Abdi Ardiansyah
Sabtu 11 Apr 2020, 21:25 WIB
Tak Hanya di Dunia Nyata, Marquez Juga Ingin Menang di MotoGP Virtual Race

Marc Marquez

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Meskipun tak terlalu jago menunggangi motor di video game MotoGP, Marc Marquez mengungkapkan dirinya tak hanya ingin menang di balapan nyata namun juga di balapan virtual.

Seri perdana MotoGP Virtual Race telah sukses dihelat dan mendapatkan antusias yang tinggi dari para penggemar. Balapan yang menggunakan lokasi Sirkuit Mugello tersebut dimenangkan oleh Alex Marquez, sementara sang kakak Marc Marquez hanya bisa menempati posisi kelima.

Marc Marquez mengungkapkan bahwa ia kini lebih rajin berlatih main video game MotoGP19 menjelang seri kedua MotoGP Virtual Race yang akan dihelat pada Minggu (12/4), menggunakan Sirkuit Red Bull Ring, Austria.

Ia sendiri mengaku tak terlalu jago main PlayStation, namun dalam masa karantina mandiri akibat pandemi virus corona (Covid-19) ini, ia jadi bisa latihan lebih keras demi meningkatkan kemampuannya memainkan video game.

Sang juara bertahan MotoGP tersebut pun mengklaim bahwa dirinya tak hanya ingin menang di balapan nyata, namun ia juga punya keinginan besar untuk menang di balapan virtual.

"Sejak balapan terakhir, saya terus mencoba meningkatkan latihan saya. Jika Anda merupakan seorang pebalap, Anda pasti selalu ingin menang, tak peduli apa jenis kompetisinya. Tapi yang paling penting, ini untuk para penggemar," ujar Marquez via rilis resmi tim Repsol Honda.

"Menyenangkan bisa memiliki hal lain untuk dijadikan fokus selain hanya latihan fisik. Semua orang tampaknya sangat menikmati balapan terakhir, jadi balapan nanti pasti juga bakal menyenangkan. Kita lihat saja, apa yang akan terjadi di Red Bull Ring," pungkasnya.

Seri kedua MotoGP Virtual Race akan digelar pada Minggu (12/4) pukul 20.00 WIB. Rangkaiannya dimulai dengan sesi kualifikasi berdurasi lima menit kemudian para pebalap akan menyelesaikan balapan dengan durasi 10 lap.

MotoGP Virtual Race bisa disaksikan secara langsung di beberapa stasiun TV di dunia yang terpilih, dan penggemar MotoGP di Indonesia bisa menyaksikannya lewat Trans TV dan Fox Sports Asia, atau bisa juga lewat live streaming di kanal YouTube resmi MotoGP dan MotoGP eSport.

Artikel Tag: MotoGP Virtual Race, motogp 2020, Marc Marquez

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/tak-hanya-di-dunia-nyata-marquez-juga-ingin-menang-di-motogp-virtual-race
736  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini