Sukses Start Kelima, Miller Dapat Pujian Dari Dovizioso

Penulis: Viggo Tristan
Minggu 07 Jul 2019, 15:21 WIB
Sukses Start Kelima, Miller Dapat Pujian Dari Dovizioso

Jack Miller mendapat pujian besar dari Andrea Dovizioso.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Pebalap tim Pramac Ducati yaitu Jack Miller mendapat pujian besar dari Andrea Dovizioso usai merebut posisi start kelima di GP Jerman. Dovizioso menyebut bahwa Miller menunjukkan kecepatan yang cukup impresif di sesi kualifikasi.

Seperti yang diketahui, Ducati memang mengalami kesulitan berarti ketika menjalani sesi kualifikasi di Sirkuit Sachsenring. Dua pebalap tim pabrikan mereka yaitu Danilo Petrucci dan Andrea Dovizioso sama-sama gagal menembus posisi start 10 besar. Petrucci yang mengalami kecelakaan harus puas start di posisi ke-12, sementara itu Dovizioso juga harus memulai balapan dari posisi 13.

Miller yang merupakan pebalap tim satelit secara mengejutkan tampil apik. Ia berhasil merebut posisi start kelima dan berpeluang meraih kemenangan di balapan kali ini. Menanggapi performa apik dari Miller tersebut, Dovizioso lantas memberikan pujian besar kepadanya.

“Tentunya, Anda menonton dan belajar setiap akhir pekan, terutama ketika seorang pembalap melakukan sesuatu yang berbeda dan cepat pada saat yang sama, baik itu gaya mengemudi atau perangkat elektroniknya. Jack melakukan putaran yang cepat dan cerdas karena dia telah memilih ban yang keras untuk itu,” ucap Dovizioso saat diwawancara oleh media setempat.

“Itu akan lebih sulit dengan campuran ban lunak. Dengan posisi awalnya, dia sekarang memiliki keunggulan di atas kami, terutama karena semua orang harus membagi ban di kejauhan,” pungkasnya.

Artikel Tag: MotoGP 2019, pramac ducati, Andrea Dovizioso, Jack Miller

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/sukses-start-kelima-miller-dapat-pujian-dari-dovizioso
1456  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini