Quartararo Optimistis Dapat Pulih Sebelum GP Catalunya

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 12 Jun 2019, 21:11 WIB
Quartararo Optimistis Dapat Pulih Sebelum GP Catalunya

Fabio Quartararo optimistis dapat pulih sebelum GP Catalunya.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Pebalap tim Petronas Yamaha SRT yaitu Fabio Quartararo optimistis dapat pulih total sebelum pagelaran balapan di GP Catalunya mendatang. Quartararo berharap proses penyembuhannya dapat berjalan lancar dan tidak menemui hambatan sama sekali.

Sebagaimana diketahui, Quartararo memang mengalami operasi pembedahan pada lengan kanannya usai balapan di GP Italia lalu. Tim dokter menemukan sindrom kompartemen pada bagian tangannya dan hal tersebut harus diobati dengan jalan operasi. Kini, Quartararo sedang dalam tahapan pemulihan karena masih baru saja dioperasi. Meskipun belum pulih total, Quartararo yakin kondisinya dapat fit sebelum balapan di GP Catalunya nanti. Ia sudah ingin menunjukkan performa terbaiknya di balapan tersebut.

“Saya datang ke balapan ini setelah menjalani operasi bedah di Barcelona pekan lalu. Lengan saya tampaknya baik-baik saja dan saya merasa tidak ada masalah. Sekarang saya hanya harus melewati pemeriksaan medis di Sirkuit Catalunya pada Kamis, kemudian kembali naik motor,” ucap Quartararo saat diwawancara oleh media setempat kala itu.

Balapan di GP Catalunya sendiri akan segera berjalan pada akhir pekan ini yaitu pada tangga 16 Juni. Jika melihat secara perhitungan hari, maka pebalap asal Prancis ini memiliki waktu dua hingga tiga hari untuk dapat melakukan proses penyembuhan secara total. Ia tentu harus sudah mulai menjajal motor pada sesi latihan bebas serta mengikuti sesi kualifikasi.

Artikel Tag: MotoGP 2019, Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/quartararo-optimistis-dapat-pulih-sebelum-gp-catalunya
797  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini