Maverick Vinales Keluhkan Pengereman RS-GP Yang Belum Optimal
Berita MotoGP : Pebalap Aprilia Racing yaitu Maverick Vinales mengeluhkan pengereman RS-GP yang masih kurang maksimal sampai sekarang. Faktor tersebut pula yang membuatnya tidak bisa tampil maksimal pada akhir pekan di MotoGP Austria kemarin.
Pada perlombaan yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring itu, Maverick Vinales hanya bisa finish ketujuh secara keseluruhan. Hasil itu memang tidak bisa dikatakan buruk, tetapi kecepatan RS-GP milik Vinales tertinggal jauh dari para rider Ducati yang menguasai posisi empat besar. Ketika ditanya mengenai perbedaan utama yang membuat RS-GP tertinggal, Vinales dengan mudah mengatakan bahwa faktornya adalah pengereman yang kurang bekerja dengan baik.
"Di trek seperti ini, di mana rem adalah segalanya, kami sedikit kesulitan. Kami memiliki beberapa area yang sangat kuat dan kami tahu kami perlu meningkatkan area pengereman, terutama pada lintasan lurus. Saya pikir itu tergantung pada bagaimana Anda memuat ban depan, jadi mungkin masih saja kita tidak memuat dengan cara yang benar," ucap Vinales.
"Jika Anda melihat Ducati, mereka selalu sangat longgar di bagian belakang. Jadi mereka dapat melakukan pengereman dengan sangat mudah. Dan sepertinya motor kami, saat direm, gaya tekan terus-menerus ke tanah, tidak berpindah [ke depan]. Jadi kami mencoba memahami apakah itu masalahnya. [Saat pemanasan] saya mencoba membuat motor memindahkan semua beban ke depan dan mengangkat bagian belakang, tetapi itu tidak mungkin. Jadi sekarang kami perlu memahami cara memberi beban pada ban depan karena menurut saya itu kuncinya," tukasnya.
Artikel Tag: Maverick Vinales, motogp
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/maverick-vinales-keluhkan-pengereman-rs-gp-yang-belum-optimal
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini