Marquez Sempat Kehilangan Suara Saat Rayakan Pesta Kemenangan

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 09 Okt 2019, 09:21 WIB
Marquez Sempat Kehilangan Suara Saat Rayakan Pesta Kemenangan

Marc Marquez sempat kehilangan suara usai rayakan kemenangan di GP Thailand.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Pebalap tim Repsol Honda yaitu Marc Marquez mengakui sempat kehilangan suara ketika merayakan pesta kemenangan di GP Thailand lalu. Marquez benar-benar merasa senang hingga meluapkan perasaan dan emosi yang ada dalam hatinya.

Marquez memang mampu tampil gemilang kala mentas di Buriram akhir pekan lalu. Rekan setim dari Jorge Lorenzo ini mampu mengalahkan Fabio Quartararo tepat pada putaran terakhir untuk menyegel gelar juara dunia musim ini dari tangan Andrea Dovizioso. Kini, perolehan poin Marquez sudah sangat jauh dan tidak mungkin lagi dikejar oleh siapapun yang ada di belakangnya.

Usai meraih podium teratas, Marquez beserta anggota tim Honda tentu merayakan keberhasilannya meraih gelar juara dunia musim ini. Karena begitu senang dan heboh menjalani pesta perayaan kemenangan, Marquez harus kehilangan suara karena terlalu girang meluapkan emosinya. Ia berharap bisa memulihkan suara dalam waktu dekat.

“Pesta berjalan baik, saya masih harus memulihkan suara! Kami merayakannya sebagaimana pantasnya untuk dirayakan karena ini gelar juara dunia. Anda tidak pernah tahu kapan mimpi ini berakhir, jadi harus dirayakan dengan sebesar-besarnya,” ucap Marquez saat diwawancara oleh media setempat.

“Kami menghabiskan malam di Bangkok dan bersenang-senang dengan segenap tim. Saya tidak akan membocorkan seperti apa, tetapi kami menari, berteriak, dan berpesta. Kali ini tidak ada karaoke, tetapi memang tidak terlalu penting,” tukasnya sekali lagi.

Artikel Tag: MotoGP 2019, repsol honda, Marc Marquez

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/marquez-sempat-kehilangan-suara-saat-rayakan-pesta-kemenangan
2449  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini