Luca Marini Senang Finis Lima Besar di MotoGP Jerman

Penulis: Abdi Ardiansyah
Selasa 21 Jun 2022, 06:30 WIB
Luca Marini

Luca Marini

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Luca Marini mengaku sudah memiliki kecepatan bagus untuk menembus tiga besar di seri MotoGP Jerman, namun ia memulai balapan dengan start yang buruk.

Memulai balapan utama MotoGP Jerman dari grid ketujuh, Luca Marini melorot ke P9 selepas start. Namun setelah berjuang keras, sang pebalap mampu finis kelima.

Itu merupakan hasil terbaiknya sepanjang MotoGP 2022 bergulir. Setelah balapan, Marini mengungkapkan kunci kesuksesannya di Sirkuit Sachsenring.

“Dalam Warm Up kami mencoba sesuatu. Hasilnya motor menjadi lebih baik. Kami meningkatkan feeling di bagian depan, yang memungkinkan saya untuk mengelola ban belakang dengan lebih baik,” ujarnya dikutip dari Speedweek.

“Pada hari Sabtu saya memiliki masalah serius dengan perilaku motor . Saya menggunakan ban belakang untuk mengendalikannya. Perubahan pada Minggu pagi (Warm Up) memungkinkan saya melaju lebih cepat ke tikungan,” imbuh Marini.

Perubahan tersebut membuat rider Mooney VR46 Racing Team itu mampu memperlihatkan performa kuat dalam perlombaan. Catatan waktunya terpaut sekitar 11 detik di belakang sang pemenang, Fabio Quartararo. 

“Saya sangat senang dengan kecepatan akhir pekan ini. Bagi saya, itu adalah pertama kalinya saya punya pace untuk bisa finis di podium. Sayangnya, kualifikasi tidak berjalan lancar, karena kami tak mendapat hasil ideal,” katanya.

“Sayangnya, ada yang tidak beres saat itu. Penting untuk bisa start dari baris kedua. Saya akan mampu menyamai kecepatan (Johann) Zarco, meskipun mungkin saya tidak bisa mengalahkannya,” ia menambahkan.

“Saya lihat data semua pebalap Ducati selama akhir pekan. Semua berkendara dengan mirip. Hanya Pecco (Bagnaia) yang membuat perbedaan. Dia sangat kuat, lebih kencang di corner speed dan kadang mengerem lebih telat,” lanjut adik Valentino Rossi itu.

Luca Marini mengatakan bahwa ia tak menggunakan ban secara berlebihan di Sachsenring. Menurutnya, hal itu dilakukan oleh semua pebalap di grid. Karenanya, ia perlu menunggu sebelum melakukan serangan.

“Mereka keluar dari tikungan dengan kecepatan penuh. Mereka banyak slip dan spin dalam prosesnya. Itu sebabnya saya hanya melihat pada awalnya. Saya tahu akan tiba saatnya mereka mengalami masalah ban belakang,” ucapnya.

“Baru setelahnya saya bisa menyalip mereka. Jika saya menekan lebih keras di awal, saya akan berada dalam masalah besar. Itu adalah strategi kami sebelum balapan. Sayangnya, kami tidak bisa menyalip siapa pun saat start,” ia mengakhiri.

Artikel Tag: Luca Marini, Ducati, Mooney VR46, MotoGP 2022, MotoGP Jerman

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/luca-marini-senang-finis-lima-besar-di-motogp-jerman
1065  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini