Lorenzo Kesal Dianggap Tak Punya Semangat Bangkit dari Keterpurukan di Honda

Penulis: Abdi Ardiansyah
Minggu 15 Sep 2019, 07:30 WIB
Lorenzo Kesal Dianggap Tak Punya Semangat Bangkit dari Keterpurukan di Honda

Jorge Lorenzo, Repsol Honda.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Jorge Lorenzo membalas komentar pedas dari manajer tim Repsol Honda, Alberto Puig tentang dirinya. Ia mengaku kesal lantaran dirinya disebut rider yang tidak punya motivasi.

Bos Honda MotoGP itu sempat membandingkan kiprah Jorge Lorenzo dengan Marc Marquez pada gelaran MotoGP 2019. Menurutnya, pesona Lorenzo kalah cemerlang dari rekan setimnya tersebut.

Puig juga menilai bahwa Lorenzo jadi salah seorang rider Honda yang kurang memiliki semangat dan tidak begitu termotivasi untuk segera bangkit dari keterpurukan. Ia disebut belum bisa beradaptasi dengan Honda RC213V. Situasi tersebut diperparah dengan cedera berkepanjangan yang menghantam Lorenzo sejak Juni 2019.

Namun hal itu nampaknya membuat pebalap asal Spanyol itu merasa cukup kesal. Ia merasa seharusnya Puig tak melontarkan kata-kata seperti itu.

"Menurut saya, dia tak bisa mengatakan kalau saya tidak mau berusaha dan tidak mencoba bangkit. Saya mau, tapi cedera saya menghalanginya. Saya belum bisa melakukan banyak untuk tim, tapi bukan berarti saya tidak mau berusaha," ujar Lorenzo seperti dikutip dari laman Tuttomotoriweb.

"Kami bukan robot, kami adalah manusia yang punya perasaan. Jadi, wajar saja, jika kondisi fisik seringkali menghalangi cara kerja kami," tambahnya.

Kendati demikian, Lorenzo sendiri mengaku masih menaruh rasa hormat yang tinggi pada bosnya itu. Ia hanya kurang sependapat dengan apa yang dikatakan Puig kepada media.

"Jujur, dia adalah orang yang sangat saya hormati. Dia adalah profesional di bidang motor. Namun, saya agak tidak sependapat dengan komentarnya beberapa waktu lalu," tandasnya.

Nilai pebalap berjuluk X-Fuera di mata manajemen Repsol Honda disebut makin jeblok. Alih-alih bangkit dan mencatatkan peforma positif bersama tim, Lorenzo justru dikabarkan akan kembali absen pada MotoGP San Marino dan Aragon. Kabarnnya, cedera yang ia alami di Assen belum sepenuhnya pulih.

Artikel Tag: Jorge Lorenzo, MotoGP 2019, Honda

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/lorenzo-kesal-dianggap-tak-punya-semangat-bangkit-dari-keterpurukan-di-honda
2848  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini