Jadi Aset Berharga MotoGP, Banyak Pihak Kehilangan Jika Valentino Rossi Pensiun

Penulis: Abdi Ardiansyah
Senin 17 Feb 2020, 21:35 WIB
Jadi Aset Berharga MotoGP, Banyak Pihak Kehilangan Jika Valentino Rossi Pensiun

Valentino Rossi

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Mantan pebalap MotoGP, Marco Melandri, menilai bahwa semua pihak bakal kehilangan jika Valentino Rossi memilih pensiun. Pasalnya, Rossi sudah dianggap seperti aset terbesar MotoGP.

Valentino Rossi baru saja genap berumur 41 tahun pada hari Minggu (16/2) kemarin. Dengan usia yang tak lagi muda, penurunan performa mulai nampak dari penampilan Rossi dalam beberapa musim kebelakang.

Pun demikian, rider asal Italia ini seakan tak kehilangan semangat untuk terus bersaing dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP, meskipun musim ini adalah kesempatan terakhirnya bersama tim pabrikan Yamaha.

Meskipun sudah waktunya gantung helm, namun menurut mantan pebalap MotoGP, Marco Melandri, pensiunnya Rossi bakal dirasakan oleh semua pihak. Rossi yang mempunyai banyak penggemar di seluruh penjuru dunia dinilai mampu menghadirkan nilai jual kepada Dorna dan juga tentunya Yamaha.

"Tidak ada yang senang ketika Rossi memutuskan untuk pensiun, setidaknya Dorna yang selalu ingin menghasilkan uang," kata Marco Melandri, dilansir dari laman Corsedimoto.

Melandri juga menilai bahwa pensiun adalah hal yang memang sulit dilakukan.

"Memutuskan untuk pensiun adalah sebuah hal yang tidak mudah, berhenti selalu menjadi hal yang sulit dari pada tetap membalap dan meraih hasil buruk," tutur rival Rossi dalam perebutan gelar juara MotoGP musim 2005 tersebut.

Tak lupa juga memberi wejangan kepada Rossi, Melandri mengungkapkan bahwa musuh nyata yang dihadapi Rossi di akhir masa kariernya adalah waktu. The Doctor kini hanya mempunyai sisa satu musim lagi bersama tim pabrikan Yamaha untuk membuktikan dirinya masih layak berada di MotoGP.

"Lawan Anda yang sebenarnya adalah waktu, Anda tidak dapat membeli waktu dan itu selalu berkembang. Seorang pebalap harus menerimanya dan kemudian kehidupan akan berubah," pungkasnya.

Artikel Tag: Valentino Rossi, motogp 2020, yamaha, Marco Melandri

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/jadi-aset-berharga-motogp-banyak-pihak-kehilangan-jika-valentino-rossi-pensiun
3563  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini