Rossi, Marquez, Lorenzo dan Dovizioso Ungkap Para Atlet Idola Mereka

Penulis: Datuk Nofri
Senin 10 Des 2018, 12:00 WIB
Rossi, Marquez, Lorenzo dan Dovizioso Ungkap Para Atlet Idola Mereka

Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo berpose sejenak dengan empat pesepakbola, dua diantaranya adalah dua legenda Juventus: Alessandro Del Piero (berkaos hitam) dan Pavel Nedved (paling kanan) [Image: Sportsnet]

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Para pebalap MotoGP juga memiliki olahraga favorit di luar olahraga yang mereka tekuni dan mereka juga memiliki atlet-atlet yang mereka kagumi. Bahkan Marc Marquez menyebut ia pernah galau karena sempat dihadapkan pada dua pilihan yaitu untuk menjadi pesepakbola atau pebalap.

Marquez mengaku sangat mengagumi klub Barcelona dan Leo Messi. Marquez juga mengklaim sangat piawai bermain bola di masa kecilnya dulu. Ia bahkan menyebut pernah dipilih untuk memperkuat sebuah klub di Cervera, kota asalnya yang tak jauh dari kota Barcelona.

“Saat itu saya sempat galau dengan masa depan saya, apakah saya akan menjadi pesepakbola atau pebalap. Akhirnya saya memutuskan untuk menjadi pebalap saja. Sama halnya dengan Messi, ukuran tubuh saya dulu juga sangat kecil,” jelas Marquez.

Bagaimana dengan Valentino Rossi yang dikenal sangat mengidolakan klub Inter Milan itu? ‘The Doctor’  menyebut ia tak memiliki seorang atlet idola tetapi ia selalu mengikuti setiap olahraga dan olahraga favoritnya di luar balapan motor adalah rally.

“Saya mengikuti semua jenis olahraga, tetapi olahraga balap tetaplah yang menjadi utama, terutama rally. Bila memungkinkan, saya juga telah ikut pada beberapa ajang balapan rally. Jika masih mungkin, saya masih ingin terus mengikutinya,” ujar Rossi yang pada Minggu (9/12/2018) kemarin berhasil memenangkan gelar juara pada Monza Rally Show.

Sementara itu, Jorge Lorenzo mengatakan kekagumannya dengan Michael Jordan yang merupakan seorang pebasket legendaris klub Chicago Bulls. Lorenzo juga sangat mengagumi mendiang Ayrton Senna dari ajang balapan F1. Lorenzo menganggap kedua sosok itu memiliki kepribadian yang mengagumkan selain talenta hebat yang mereka miliki. Selain itu, Lorenzo juga menyukai Cristiano Ronaldo dan Messi yang merupakan dua pesepakbola dengan talenta di atas rata-rata.

Sedangkan pebalap Italia dari tim Ducati, Andrea Dovizioso mengidolakan legenda Juventus, Alesandro Del Piero yang menurut peraih runner-up di dua musim terakhir ini adalah seorang juara.

“Del Piero adalah seorang juara. Ia juga memiliki karakter yang saya sukai. Saya beruntung pernah mengenalnya. Ia pernah membawa Italia meraih gelar juara dunia saat ia bermain sebagai striker,” ucap Dovizioso.

Artikel Tag: Jorge Lorenzo, Marc Marquez, Valentino Rossi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/inilah-olahraga-dan-para-atlet-favorit-para-pebalap-motogp
7393  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini