Ducati Ingin Francesco Bagnaia Lebih Fokus Jalani Setiap Balapan

Penulis: Viggo Tristan
Minggu 21 Feb 2021, 11:27 WIB
Ducati inginkan Francesco Bagnaia lebih fokus untuk persiapkan balapan.

Francesco Bagnaia diminta Ducati lebih fokus jalani setiap balapan.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Petinggi Ducati yaitu Davide Tardozzi meminta Francesco Bagnaia untuk lebih fokus menjalani setiap balapan di MotoGP musim 2021. Bagnaia diklaim memiliki potensi besar yang masih bisa diasah lagi.

Ungkapan Davide Tardozzi tersebut tentunya didasari dengan alasan yang jelas. Ia melihat Francesco Bagnaia memiliki kesuksesan besar ketika berlaga di ajang Moto2 tahun 2018 silam. Artinya, kemampuan individu Bagnaia sejatinya cukup menjanjikan. Sang pebalap hanya masih meraba-raba apa yang kurang dari penampilannya di kelas premier.

Terkait satu kekurangan yang paling besar, Tardozzi meminta Bagnaia untuk lebih fokus dan konsentrasi dalam mempersiapkan balapan. Dengan fokus 100 persen, maka Bagnaia bisa tampil lebih konsisten dan meraup poin dengan jumlah banyak.

"Pecco makin dewasa di usia yang masih 24 tahun. Dengan fakta bahwa dia pernah juara dunia (Moto2) dan tahun lalu tampil apik setelah terpuruk karena insiden, itu artinya dia telah melewati masa tersulit sebagai pembalap," ucap Tardozzi saat diwawancara oleh media setempat.

"Saya bilang kepadanya bahwa hal tersulit adalah tetap fokus selama 10 bulan dalam setahun. Bangun tidur setiap pagi dengan tekad meraih hasil maksimal. Lalu malam harinya tidur dengan tetap memikirkan hasil balapan. Itu adalah hal tersulit," imbuhnya sekali lagi.

Musim 2021 nanti, Bagnaia sudah dipercaya untuk memperkuat tim pabrikan Ducati. Ekspetasi manajemen tim tentunya juga semakin tinggi kepada pebalap asal Negeri Pizza tersebut.

Artikel Tag: Ducati, Francesco Bagnaia, motogp

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/ducati-ingin-francesco-bagnaia-lebih-fokus-jalani-setiap-balapan
852  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini