Crutchlow Sepakat Tunda Operasi Pencabutan Pelat Pada Kakinya

Penulis: Viggo Tristan
Minggu 24 Nov 2019, 22:25 WIB
Crutchlow Sepakat Tunda Operasi Pencabutan Pelat Pada Kakinya

Cal Crutchlow sepakat tunda operasi pencabutan pelat pada kakinya.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Pebalap tim LCR Honda yaitu Cal Crutchlow sepakat untuk menunda operasi pencabutan pelat pada bagian kakinya. Crutchlow melakukan hal tersebut karena khawatir jika operasi itu akan menghambat persiapannya menuju musim 2020 mendatang.

Seperti yang diketahui, Crutchlow sudah memasang pelat pada kakinya selama kurang lebih satu tahun. Ia harus menggunakan bantuan pelat tersebut supaya kakinya tidak sakit ketika mengendarai motor balap. Setelah setahun berjalan dan musim 2019 sudah berakhir, Crutchlow kemudian sempat berpikiran untuk mencabut pelat tersebut. Sayangnya, rencana tersebut akhirnya batal direalisasikan.

Pebalap berkebangsaan Inggris ini mengaku khawatir jika pelat tersebut dicabut maka rasa sakit pada kakinya akan kembali. Ia juga tidak ingin melewatkan tes pramusim yang sangat penting untuk perkembangan motor musim depan. Selain itu, istirahat lama dari masa rehabilitasi akan mengganggu persiapannya menatap musim 2020.

“Saya akan mengambil risiko jika kami tidak memiliki tes Jerez ini. Tetapi, saya berpendapat bahwa saya harus mengendarai (di tes Jerez), dan telah memutuskan untuk tidak melepas pelat. Saya tidak sakit sekarang, tetapi dua hari yang lalu itu mengerikan. Mungkin minggu depan akan membaik - atau lebih buruk,” ucap Crutchlow.

“Saya juga tidak tahu apakah bisa lebih buruk tahun depan jika mereka melepas pelat. Ini bisa menjadi risiko jika mereka menyentuh saraf. Meski begitu, ketika saya sampai pada titik di mana saya tidak bisa menangani rasa sakit lagi atau itu mengganggu saya, saya akan mencabutnya,” tukasnya.

Artikel Tag: MotoGP 2019, LCR Honda, Cal Crutchlow

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/crutchlow-sepakat-tunda-operasi-pencabutan-pelat-pada-kakinya
3822  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini