Casey Stoner Mengaku Banyak Belajar Dari Sosok Dani Pedrosa

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 08 Des 2021, 06:42 WIB
Casey Stoner petik banyak pelajaran dari Dani Pedrosa.

Dani Pedrosa jadi sosok referensi bagi Casey Stoner. (Gambar: Motorsport)

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Pebalap asal Australia yaitu Casey Stoner mengaku banyak belajar dari sosok Dani Pedrosa. Ia menimba banyak ilmu ketika masih aktif berkarier sebagai pebalap reguler di kelas MotoGP silam.

Tidak bisa dipungkiri, Casey Stoner dulunya adalah pebalap hebat ketika menunggangi motor di kelas premier. Hal itu terbukti dengan dua gelar juara dunia yang disabetnya pada tahun 2007 dan 2011 silam. Meski terkenal sebagai sosok yang handal dalam mengendarai motor, tetapi Stoner juga belajar banyak dari sesama pebalap. Ia mengaku menjadikan Pedrosa sebagai sosok referensinya kala itu. Ia meniru banyak hal dari Pedrosa yang sempat dikaguminya.

"Jorge (Lorenzo) punya banyak hal yang saya inginkan, kemampuan bertarung Valentino (Rossi) dan cara dia membaca balapan, terutama ketika dia mulai sedikit penuh beban. Namun orang yang paling banyak saya pelajari selama karier saya adalah Dani Pedrosa," ucap Stoner saat diwawancara oleh media setempat.

"Cara dia menemukan kecepatan dan hal-hal yang terkadang membuat Anda terpesona, Anda akan berpikir seperti ‘bagaimana dia melakukan itu?’. Ketika saya menjadi rekan setimnya pada tahun 2011, itu adalah hal terbaik yang pernah terjadi pada saya karena sebelumnya di Ducati, meski saya tak ingin disalahpahami, saya tidak pernah bisa melihat data rekan setim saya untuk mengetahui bagaimana cara bisa lebih cepat," pungkas pebalap yang khas dengan nomor motor 27 itu.

Artikel Tag: Casey Stoner, dani pedrosa, motogp

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/casey-stoner-mengaku-banyak-belajar-dari-sosok-dani-pedrosa
853  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini