Bukan Balapan, Hal Ini Justru yang Buat Stoner Kangen MotoGP

Casey Stoner
Berita MotoGP: Mantan pebalap dan sang juara MotoGP, Casey Stoner, mengungkapkan bahwa balapan bukanlah hal paling menyenangkan dari kompetisi MotoGP.
Casey Stoner merupakan salah satu pebalap yang sempat menikmati masa-masa kejayaannya di MotoGP. Ia bahkan telah memenangkan dua titel MotoGP dengan dua tim yang berbeda, Ducati di tahun 2007 dan di Repsol Honda pada 2011.
Meskipun rider asal Australia itu kerap kali memenangkan balapan, namun ia pun mengaku bukan balapan yang membuatnya rindu MotoGP.
"Terkadang, saya punya sedikit harapan untuk kembali, bukan karena balapannya, tetapi saya senang bekerja dengan tim saya," ujar Stoner dalam wawancara dengan situs resmi GP Australia, dilansir dari Crash.
"Saya tahu, ini memang terdengar bodoh, akan tetapi saya suka latihan, ketika cuacanya bagus dan motor bekerja dengan hebat. Saya juga menyukai sesi kualifikasi, sedikit tekanan untuk melakukan semuanya dengan benar dalam satu putaran."
"Saya sangat menikmati ketika saya berhasil mengeluarkan performa terbaik dari motor. Itu adalah hal menyenangan yang bagus. Balapan tidak selalu menjadi bagian yang paling bisa dinikmati karena Anda harus berusaha selama 20 sampai 30 lap dan tidak boleh melakukan kesalahan."
"Aspek itu tidak terlalu saya rindukan, tetapi saya kangen bekerja dengan tim dan menampilkan yang terbaik yang kamu bisa saat kualifikasi," tegasnya.
Stoner sendii memutuskan untuk pensiun dari MotoGP di usia 27 tahun, satu musim setelah dia meraih titel kampiun dunia MotoGP kedua atau tepatnya di akhir musim 2012.
Artikel Tag: Casey Stoner, motogp, Australia
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/bukan-balapan-hal-ini-justru-yang-buat-stoner-kangen-motogp
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini