Berita MotoGP: Andrea Iannone Akui Masih Perlu Beradaptasi dengan Motor Suzuki

Andrea Iannone terjatuh dalam tes pramusim kedua di Qatar
Ligaolahraga – Berita MotoGP: Andrea Iannone menyatakan bahwa ia masih perlu waktu untuk menyesuaikan gaya pengeremannya dengan mesin Suzuki GSX-RR dan mengungkapkan kesulitannya dengan ban baru usai alami raihan hasil buruk kedua dalam tes pramusim di Qatar.
Andrea Ianonne harus kembali meraih hasil buruk dalam tes pramusim kedua di sirkuit Losail, Qatar terjatuh di awal-awal balapan, dan ia tak lagi mampu membendung rasa kesalnya saat memasuki garasi tim Suzuki.
Saat itu, rider 27 tahun ini enggan berbicara terlalu banyak tentang kekecewaannya lantaran belum mampu memaksimalkan potensi ban lunak terbarunya. Ia kemudian angkat bicara soal kesulitannya dengan gaya pengereman dan membandingkan hasil yang ia peroleh dengan betapa baiknya Maverick Vinales mampu memaksimalkan potensi mesin Suzuki GSX-RR sepanjang musim 2016 lalu.
“Saya melaju dengan kecepatan tinggi di tikungan,” jelasnya setelah mengakhiri balapan dengan selisih 1.090 detik di belakang Vinales.
“Saya menggunakan sudut pengereman. Dibandingkan dengan Maverick, ia mengerem penuh dengan motor lurus dan melaju langsung ke tengah-tengah tikungan. Di saat-saat terakhir ia benar-benar memacu motornya dengan sangat cepat.”
Pebalap Italia ini juga menyadari bahwa ia masih memerlukan waktu untuk melakukan adaptasi dengan motor barunya dan bertekad meraih hasil yang lebih baik sebelum race.
“Pastinya saya akan berusaha menyesuaikan diri dengan ini. Saya pikir saat ini, itu adalah cara unik untuk memacu motor ini dengan sangat cepat,” tambahnya. “Ketika Anda menggunakan sudut rem di bagian pertama, kami selalu kehilangan posisi depan.
“Tetapi saya pikir kami masih memiliki hari lain sebelum race akhir pekan dan pastinya kami akan berupaya untuk terus berkembang. Saat ini, ya, saya cukup cemas, tetapi tidak terlalu.”
Artikel Tag: Andrea Iannone, Suzuki, Maverick Vinales, motogp, Sirkuit Losail
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/berita-motogp-andrea-iannone-akui-masih-perlu-beradaptasi-dengan-motor-suzuki
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini