Beda dari Pebalap Lain, Marc Marquez Tak Butuh Seorang Psikolog

Penulis: Abdi Ardiansyah
Minggu 03 Mar 2019, 15:00 WIB
Beda dari Pebalap Lain, Marc Marquez Tak Butuh Seorang Psikolog

Marc Marquez

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Menghadapi tekanan berat, Marc Marquez menyebut masih belum butuh bantuan seorang psikolog. Ia justru merasa berkumpul bersa teman dan keluarganya adalah cara terbaik untuk menghilangkan stress dan tekanan yang ia hadapi.

Cedera yang dialami Marc Marquez membuatnya lebih banyak menghabiskan waktu untuk menjalani proses pemulihan. Bahkan jelang tes pramusim di Sepang, Marquez tercatat telah menghabiskan 217 jam bersama sang fisioterapisnya, Carlos J. Garcia.

Meskipun kondisinya telah berangsung-angsur pulih meskipun belum seratus persen, membuatnya tampil kurang maksimal di dua tes pramusim yang telah ia jalani. Hal itu tentunya memberikan tekanan tersendiri terhadap Marquez, terlebih lagi dia merupakan sang juara bertahan yang harus berusaha meredam para rivalnya yang semakin hari semakin meningkat.

Menghadapi tekanan berat, ternyata hingga saat ini Marquez masih belum kepikiran untuk memakai jasa seorang psikolog. Berbeda dari para pebalap lain seperti Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci yang memiliki seorang psikolog yang sama, serta Maverick Vinales yang baru saja blak-blakan jika dirinya butuh bantuan psikolog untuk menghadapi tekanan ketatnya persaingan.

"Saya tidak tahu apakah saya akan membutuhkannya (psikolog) di masa depan. Tetapi untuk saat ini, hal terbaik yang dapat terjadi pada saya adalah memiliki tim di sekitar saya dan beberapa orang yang tinggal bersama saya hari demi hari," kata Marquez dikutip dari Business-Standard, Kamis (28/2/2019).

Pebalap berjuluk The Baby Alien itu juga menambahkan bahwa psikolog terbaiknya saat ini adalah teman dan keluarganya sendiri.

"Saya merasa nyaman. Itu sebabnya, saya tidak bisa meminta sesuatu lagi," pungkas juara dunia MotoGP lima kali tersebut.

Artikel Tag: MotoGP 2019, Honda, Marc Marquez, repsol honda

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/beda-dari-pebalap-lain-marc-marquez-tak-butuh-seorang-psikolog
2253  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini