Berita Golf: Lewatkan Scottish Open, Rory McIlroy Fokus Menuju The Open
Ligaolahraga – Rory McIlroy melewatkan peluang merebut juara di Scottish Open. Ya, pegolf Irlandia itu, kini tengah menjaga konsentrasinya jelang turnamen yang lebih bergengsi, The Open Championship. Pegolf terbaik nomor 4 dunia itu, melewatkan turnamen ini tahun lalu akibat cidera. Oleh karena itu, ia akan mempersiapkan diri hingga fit 100% di Royal Troon.
“Saya sudah beberapa kali bermain di Scottish Open,” ungkap McIlroy. “Jadi saya memilih untuk lebih mempersiapkan diri menuju Open Championship.” McIlroy, pernah menjuarai US Open dan dua gelar PGA Championship sepanjang karirnya.
“Saya merasa royal Aberdeen adalah persiapan baik jelang pertandingan di Liverpool beberapa tahun lalu. Namun, setelah saya bermain di Open de France, seolah saya telah menjalani Scottish Open.”
“Jadi, saya memutuskan untuk mengambil libur satu minggu penuh untuk menyegarkan diri, untuk mengenal lapangannya dengan lebih baik, dan semoga saya siap bertanding minggu depan.”
“Kembali bermain di Open Championship tentu saja menjadi salah satu favorit saya dalam turnamen tahunan, dan saya tidak pernah merasa segembira ini sejak saya memenangkan claret jug beberapa tahun lalu. Jad, ya saya merindukan perasaan bahagia itu.”
Tahun ini, McIlroy berkomitmen untuk tampil all out. Ia merasa akan mengulangi kemenangan dua angka, yang pernah dilakukannya pada turnamen yang sama tahun 2014. Saat itu, ia berhasil mengungguli Rickie Fowler dan Sergio Garcia. Lebih dari itu, McIlroy bakan berhasil keluar sebagai juara kala itu.
Melihat kualitas permainan McIlroy, rasanya ia cukup memiliki peluang untuk Berjaya di Royal Troon. Namun, jangan sampai lengah, karena bisa saja ada misi balas dendam Jason Day melawan Dustin Johnson yang bisa mengganjal langkah McIlroy di Royal Troon minggu depan.
Artikel Tag: Golf, golf news, PGA tour, open championship, Royal Troon, Rory McIlroy, Jason Day, Dustin Johnson
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/golf/berita-golf-lewatkan-scottish-open-rory-mcilroy-fokus-menuju-the-open
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini