Sergio Perez Kecewa Berat Usai Gagal Finis di GP Arab Saudi

Penulis: Abdi Ardiansyah
Senin 06 Des 2021, 22:35 WIB
Sergio Perez

Sergio Perez

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Sergio Perez mengaku kesal usai gagal finis di GP Arab Saudi, ia pun tak bisa membantu Red Bull yang kini tengah berjuang untuk memuncaki klasemen konstruktor.

Pada gelaran GP Arab Saudi, Sergio Perez memulai balapan utama dari urutan kelima. Namun, ia terpaksa mengakhiri perlombaan lebih cepat karena mobilnya menghantam tembok usai bersenggolan dengan Charles Leclerc.

Sedangkan rekan setimnya di Red Bull Racing, Max Verstappen, mau tak mau harus puas finis di urutan kedua. Selain itu, poin bonus untuk fastest lap dicatatkan oleh sang pemenang balapan, Lewis Hamilton.

Akibatnya, Die Roten Bullen semakin tertinggal di belakang Mercedes yang berada di puncak klasemen konstruktor. Pabrikan asal Austria itu telah mengoleksi total poin 559,5 atau 28 angka di belakang The Silver Arrows.

Sergio Perez pun mengaku kecewa berat karena dirinya gagal finis GP Arab Saudi dan tak bisa menyumbangkan poin untuk timnya.

“Ini bukan akhir pekan terbaik bagi tim. Kami kehilangan poin krusial di kejuaraan konstruktor. Kami akan menuju Abu Dhabi untuk membalik keadaan,” kata Perez di laman resmi tim.

“Kami tidak beruntung di bendera merah pertama, namun bisa memulai balapan kembali dengan baik. Tetapi, tidak cukup ruang untuk semua, mengingat tikungannya sempit,” ia mengimbuhkan.

“Pada akhirnya, saya bersenggolan dengan Charles. Ban depannya menyentuh mobil saya. itu merupakan momen yang buruk bagi semua. Sangat disayangkan, karena kami membutuhkan poin,” lanjutnya.

“Saya berharap bisa kembali memulai balapan, tetapi saya harus keluar. Balapan ini sangat penting bagi tim dan sangat menyakitkan. Tetapi, masih ada harapan di Abu Dhabi. Kami masih optimistis bisa bersaing di balapan terakhir,” tutup Perez.

Artikel Tag: Sergio Perez, Red Bull, F1 2021, GP Arab Saudi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/sergio-perez-kecewa-berat-usai-gagal-finis-di-gp-arab-saudi
730  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini