Sebastian Vettel Kecewa Berat Dengan Hukuman Penalti Yang Didapatinya

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 20 Apr 2021, 21:18 WIB
Sebastian Vettel tak terima dengan penalti yang didapatkannya di GP Emilia Romagna.

Sebastian Vettel kecewa dengan hukuman penalti yang didapatinya di GP Emilia Romagna. (Gambar: Planet F1)

Ligaolahraga.com -

Berita F1 : Pebalap Aston Martin yaitu Sebastian Vettel merasa kecewa dengan keputusan FIA yang memberinya hukuman penalti di F1 GP Emilia Romagna, Minggu (18/4) waktu setempat. Hukuman tersebut membuat harapan Vettel untuk meraih hasil positif harus pupus begitu saja.

Menurut penjelasan dari FIA, Sebastian Vettel dijatuhi hukuman penalti 10 detik karena krunya terlambat memasang roda pada mobil. Kesalahan itu memang ada dalam buku peraturan, tetapi sayangnya pengumuman hukuman tersebut baru keluar ketika balapan memasuki putaran ke-22. Vettel yang sudah berjuang keras mendapatkan hasil positif lantas harus menerima hukuman pahit tersebut.

“Jelas anggota tim sudah berusaha maksimal di grid dan saya pikir mereka bekerja sangat baik. Mereka benar-benar waspada. Saya kira kami bisa balapan lebih baik jika FIA lebih waspada, karena saya pikir kami melanggar aturan, itulah mengapa kami mendapat penalti," ucap Vettel saat diwawancara oleh media setempat.

"Tapi mereka tidak mengumumkannya sampai balapan dimulai, membuat kami membayar lebih banyak daripada yang seharusnya dilakukan di awal balapan," pungkas pebalap asal Jerman itu.

Untuk ke depannya, Vettel berharap agar FIA bisa lebih tegas lagi dalam membuat keputusan supaya tidak merugikan pebalap. Hukuman penalti yang mendadak di pertengahan balapan jelas sangat merugikan pebalap. Mental mereka bisa down seketika padahal sudah mengeluarkan kemampuan terbaiknya pada awal-awal balapan.

Artikel Tag: Sebastian Vettel, f1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/sebastian-vettel-kecewa-berat-dengan-hukuman-penalti-yang-didapatinya
1649  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini