Rosberg Anggap Max Verstappen sebagai Salah Satu Pebalap Top F1

Penulis: Abdi Ardiansyah
Jumat 25 Nov 2022, 19:00 WIB
Max Verstappen

Max Verstappen

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Eks pebalap jet darat, Nico Rosberg, menyebut Max Verstappen kini masuk dalam jajaran pebalap top kelas utama setelah merebut 35 kemenangan dan 2 gelar juara.

F1 2022 telah diakhiri dengan Max Verstappen yang tampil sangat mendominasi. Pemuda asal Belanda tersebut menjadi kampiun untuk kedua kalinya secara beruntun serta 15 kali menginjakkan kaki di podium tertinggi dalam semusim.

Selain itu prestasi yang ditorehkannya sejauh ini juga cukup impresif. Sejak menjalani debut di dunia jet darat, ia sudah berpartisipasi dalam 163 balapan dengan mencetak 77 podium serta 35 kemenangan.

Eks pebalap F1, Nico Rosberg, lantas menilai jumlah tersebut sudah cukup baginya untuk menyebut Verstappen sebagai salah satu pebalap terhebat.

“Dia adalah pebalap yang hebat. Saya pikir sekarang lebih mudah untuk mengatakan jika dia sebagai salah satu yang terbaik di dunia. Jika melihat statistik, dia sudah mencapainya,” ujar pria berkebangsaan Jerman itu, dilansir dari Crash.

Bukan tanpa alasan ia menganggap Max Verstappen sudah layak menyabet status sebagai pebalap top. Sebab pebalap veteran F1, Fernando Alonso, hanya pernah menang 32 kali.

Rosberg pun meyakini status legendaris untuk Verstappen bisa dinantikan dalam satu dekade ke depan. Jika performanya konsisten, bukan tidak mungkin jumlah kemenangan pebalap Red Bull Racing itu makin bertambah.

“Dia kini memiliki dua gelar, dengan jumlah kemenangan yang lebih dari Alonso. Dia sudah menjadi salah satu yang terbaik di dunia. Saya pikir dia baru memulainya. Dia akan mengokohkan status itu dalam dekade berikutnya. Level mengemudinya fenomenal dan senang dapat menjadi saksi,” tutup Rosberg.

Artikel Tag: Max Verstappen, Red Bull, Nico Rosberg, F1 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/rosberg-anggap-max-verstappen-sebagai-salah-satu-pebalap-top-f1
918  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini