Ricciardo Siap Dukung Keputusan FIA Soal Keberlangsungan Musim 2020

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 10 Apr 2020, 23:21 WIB
Ricciardo Siap Dukung Keputusan FIA Soal Keberlangsungan Musim 2020

Daniel Ricciardo siap dukung segala keputusan dari FIA.

Ligaolahraga.com -

Berita F1 : Pebalap tim Renault yaitu Daniel Ricciardo mengaku siap mendukung segala keputusan FIA soal keberlangsungan musim balap 2020 kali ini. Ricciardo yakin setiap keputusan yang diambil nanti sudah melalui proses pertimbangan yang matang.

F1 sendiri merupakan salah satu kompetisi balap yang harus menunda musim 2020 karena pandemi Virus Corona. Seri demi seri terus ditunda dan dibatalkan karena negara tuan rumah yang masih bermasalah. Hingga saat ini, FIA masih belum mengambil keputusan apa-apa mengenai keberlangsungan musim 2020. Ada yang memprediksi bahwa musim bisa saja dibatalkan secara permanen. Namun, ada opsi lain pula seperti mengurangi jumlah balapan dan menggelar balapan secara tertutup.

Apapun keputusan yang diambil, Ricciardo yang jelas akan mendukung FIA seratus persen. Ia selaku salah satu pebalap F1 yang aktif akan berusaha menuruti semua perubahan konsep yang ada. Fokus utamanya jelas tetap membalap di musim ini, namun ia akan menyerahkan segala keputusan kepada pihak yang berwenang.

"Kami akan senang jika bisa turut menjadi tempat untuk berkonsultasi dan memberikan kontribusi kami. Saya pikir, misalnya, bahwa seluruh kelompok menyetujui pengurangan pada Sabtu dan Minggu di akhir pekan,” tutur Ricciardo.

Memang belum jelas kapan pandemi Virus Corona akan berakhir. Namun, banyak pihak yang meyakini jika kompetisi balapan besar seperti F1 dan MotoGP dapat kembali digelar setidaknya bulan Juli mendatang.

Artikel Tag: Formula One 2020, Renault, Daniel Ricciardo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/ricciardo-siap-dukung-keputusan-fia-soal-keberlangsungan-musim-2020
761  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini