Model baru Ferrari siap libas Mercedes

Penulis: Ali
Sabtu 20 Feb 2016, 11:35 WIB
Model baru Ferrari siap libas Mercedes

Model baru Ferrari siap melibas Mercedes di Formula 1 2016 (foto:.foxsports/repro)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Ferrari pada Jumat (19/2) menggelar peluncuran online yang menampilkan model baru untuk mobil balap Formula Satu yang diberi nama kode SF16-H dan diharapkan akan menjadi penantang utama Mercedes untuk musim 2016 ini.

Model baru itu terlihat lebih ramping dan ketat didominasi oleh warna tradisi, merah hati dan olesan putih di beberapa bagian.

Setelah empat tahun berkutat dengan suspensi depan tuas tarik, kini Ferrari muncul dengan suspensi depan tuas tekan, dengan hidung yang lebih tinggi tapi lebih pendek di samping beberapa perubahan pada power unit-nya.

"Kami sadar kalau Mercedes sangat kuat tahun lalu, dan bahkan di tahun sebelumnya, tapi kami juga sadar kalau kami punya orang-orang dengan talenta tinggi di sini di Maranello,\" tutur Direktur Teknis Ferrari, James Allison.

Model baru itu, terang Allison, memang disiapkan untuk menjadi jawara baru musim ini karena itu ia dirancang sekompetitif mungkin.

Mobil balap Formula Satu SF16-H telah disiapkan Ferrari untuk ajang balap Kejuaraan Dunia F1 yang digelar FIA untuk musim 2016.

Turut hadir dalam acara peluncuran model baru yang dilakukan secara online itu a.l. prinsipal tim Maurizio Arrivabene, pebalap Sabastian Vettel dan Kimi Raikkonen, chief designer Simone Resta dan Direktur Power Unit Matteo Binotto.

"Pada gilirannya nanti kami akan berjuang habis-habisan di kejuaraan itu untuk menjadi pemenangnya. Memang bukan pekerjaan mudah karena para pesaing selama ini bukannya terlelap tidur. Tapi kami sudah berkomitmen untuk memberikan yang terbaik,\" tutur Arrivabene.

Sekadar catatan, Ferrari sampai di finish pada urutan kedua pada constructors standings musim lalu, dengan Vettel memenangkan tiga perlombaan dari kompetisi antar-sesama pebalap di Ferrari.

Selama musim 2014, Ferrari tidak pernah mencatat kemenangan sekalipun, namun angka yang dikumpulkan hanya berbeda 275 poin dari Mercedes, saat mana Vettel mengantongi 103 angka di bawah Sang Jawara Lewis Hamilton.

Artikel Tag: Formula 1, Ferrari, Mercedes, SF16-H

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/model-baru-ferrari-siap-libas-mercedes
634  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini