Meski Buat Kemajuan di Australia, Mercedes Masih Tertinggal dari Ferrari

Penulis: Abdi Ardiansyah
Jumat 15 Apr 2022, 12:30 WIB
Mercedes, George Russell

George Russell

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Direktur Strategi Mercedes, James Vowles, menyebut timnya telah membuat progres pada mobil W13 di seri GP Australia meski masih lebih lambat dari Ferrari.

Seri GP Australia selesai dengan podium perdana bagi George Russell yang musim ini mulai berseragam Mercedes. Pebalap asal Inggris itu finis P3 setelah Max Verstappen mundur dari perlombaan akibat masalah teknis pada mobil Red Bull RB18.

Setelah start, sejatinya tandeman Russell, Lewis Hamilton, yang berduel dengan Sergio Perez untuk memperebutkan posisi ketiga. Namun kemudian Perez justru berada di belakang Russell akibat strategi pergantian ban yang kurang baik. Meskipun begitu, pebalap asal Meksiko tersebut mampu mengejar Russell untuk finis P2.

George Russell sendiri harus puas dengan raihannya di Albert Park sekaligus memastikan podium kedua sepanjang berkarier di Formula 1.

Secara umum, Mercedes terlihat mampu mendongkrak tenaga mobil W13 di seri GP Australia. Meskipun begitu Direktur Strategi tim, James Vowles, menjelaskan sederet alasan terkait hasil yang didapat kedua pebalapnya.

“Saya percaya setiap detail antara pengembangan mobil dan sirkuit mampu sesuai dengan kami,” ucap Vowles dikutip dari Motorsport.com.

Ia lalu menambahkan, performa setiap tim berbeda antara lintasan yang satu dengan lainnya. Jadi, naik-turunnya performa tim sangat dipengaruhi oleh jenis sirkuit. Serta sejauh mana level gaya tekan mobil (downforce) mampu menyesuaikan diri dengan karakter mobil atau tidak.

“Kami jelas membuat sejumlah progres, hasil dari evaluasi, perbaikan, serta pemahaman akan mobil yang lebih baik dibanding balapan-balapan sebelumnya,” kata Vowles.

“Tetapi, jujur saja, di Melbourne kami 1 detik lebih lambat daripada Ferrari dan Charles Leclerc yang kini memimpin jauh di klasemen,” imbuhnya.

Pada seri GP Australia, Charles Leclerc benar-benar tampil sempurna. Ia mencetak Grand Slam untuk kali pertama sepanjang kariernya setelah merebut pole position, membuat fastest race lap, tidak pernah kehilangan posisi pertama selama balapan, dan meraih kemenangan.  

Tidak hanya itu, ketika menyentuh garis finis, mobil Ferrari F1-75 geberan Leclerc pun unggul hingga lebih dari 20 detik atas mobil Red Bull RB18 milik Perez.

Melihat fakta bahwa mereka tertinggal hingga 1 detik dari Ferrari di Melbourne, The Silver Arrows pun sadar harus segera berbenah, meskipun kejuaraan baru dimulai dan baru melangsungkan tiga dari total 23 seri balapan pada F1 2022.

“Hingga tiga balapan berlangsung, poin terbesar yang mampu kami rebut musim ini memang di Bahrain. Saat itu gap dengan para pebalap terdepan juga kecil dan kami lebih kompetitif,” kata Vowles.

“Kini, kami akan mencoba membuat kemajuan di setiap balapan. Kami berencana untuk melakukan serangkaian tes seusai pengembangan. Saya yakin para rival juga melakukan hal yang sama. Kami harus mampu memperkecil ketertinggalan dari penghuni papan atas,” pungkasnya.

Artikel Tag: Mercedes, Ferrari, F1 2022, GP Australia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/meski-buat-kemajuan-di-australia-mercedes-masih-tertinggal-dari-ferrari
1061  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini