Max Verstappen Tak Masalah Jika Gagal Jadi Juara Dunia Musim Ini

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 08 Okt 2021, 06:35 WIB
Max Verstappen tak akan sakit hati andai gagal jadi juara dunia musim ini.

Max Verstappen tidak masalah jika gagal juara lagi di musim ini. (Gambar: Daily Sabah)

Ligaolahraga.com -

Berita F1 : Pebalap Red Bull Racing yaitu Max Verstappen mengaku tidak masalah jika harus gagal meraih gelar juara dunia musim ini. Fokus utamanya hanyalah memberi yang terbaik pada setiap balapan.

Sebagaimana diketahui, Max Verstappen terlibat persaingan sengit dengan Lewis Hamilton musim ini. Dapat dikatakan bahwa sekarang adalah momen paling berharga bagi Verstappen karena ia berpeluang besar meraih gelar juara perdananya. Kendati demikian, Verstappen sadar bahwa persaingan dengan Hamilton tidak akan berlangsung dengan mudah. Jika ia kalah lagi, Verstappen sudah siap dan tidak akan sakit hati terlalu dalam.

“Saya selalu melakukan yang terbaik. Saya juga tahu tim ini juga melakukan yang terbaik. Jika pada akhirnya kami berada di posisi pertama di akhir tahun, maka hal tersebut adalah prestasi yang hebat,” ucap Verstappen saat diwawancara oleh media setempat.

“Meski pada akhirnya kami menempati posisi kedua, musim ini sudah bagus. hal itu juga tidak akan mengubah kehidupan. Saya menikmati pekerjaan ini, dan hal itu adalah yang paling penting. Tidak banyak yang harus dikhawatirkan. Kami tak boleh berpikir berlebihan mengenai hal tersebut. Saya tahu tim ini bekerja maksimal dan mereka mengharapkan saya meraih hasil bagus. namun, kami tidak boleh memaksakan diri,” tukas pebalap yang berasal dari Negeri Kincir Angin tersebut.

Saat ini, Verstappen tertinggal 2 angka saja dari Hamilton di klasemen. Sisa musim yang ada akan berpengaruh besar terhadap peluang Verstappen dalam meraih gelar.

Artikel Tag: Max Verstappen, f1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/max-verstappen-tak-masalah-jika-gagal-jadi-juara-dunia-musim-ini
559  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini