Guyuran Hujan Buat Fernando Alonso Gagal Podium di Sochi

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 29 Sep 2021, 06:11 WIB
Fernando Alonso menyesal tak bisa naik podium di Sochi.

Fernando Alonso sedikit kecewa gagal podium di GP Rusia.

Ligaolahraga.com -

Berita F1 : Pebalap Alpine yaitu Fernando Alonso hampir saja menembus podium di F1 GP Rusia andaikan tidak hujan. Kondisi trek yang licin di putaran-putaran akhir menghancurkan harapannya untuk finish di peringkat tiga besar.

Performa Fernando Alonso saat mentas di Sirkuit Sochi kemarin sejatinya sangatlah impresif. Ia mampu bersaing di papan atas dan berpeluang besar untuk naik podium. Sayang, harapannya itu harus dipupuskan oleh guyuran hujan di putaran-putaran akhir. Ia terlambat mengganti ban sehingga harus puas finish di peringkat enam saja. Hasil itu memang tidak buruk, tetapi Alonso yakin bisa menembus tiga besar andai hujan tidak turun.

"Ketika saya tidak kompetitif dan saya (posisi) ke-11, saya tidak beruntung, tak ada yang terjadi. Namun, kali ini, saat saya berada di urutan ketiga, hujan makin deras," ucap Alonso.

"Seharusnya saya naik podium karena cara kami menjalani balapan dan berkendara. Saya mengungguli Verstappen dan (Carlos) Sainz. (Lando) Norris juga tampil luar biasa dan akibat nasib buruk gagal meraih kemenangan pertamanya. Namun saya sangat menikmati balapan karena saya mampu lebih cepat. Kami tidak terlalu beruntung, tetapi setiap poin yang kami cetak adalah sebuah prestasi. Saya bangga dengan semua poin yang saya raih musim ini," tukas pebalap asal Negeri Matador tersebut.

Untuk seri selanjutnya, ia berharap bisa mendapati hasil positif lagi. Besar harapan Alonso untuk bisa menutup musim dengan catatan kuat.

Artikel Tag: Fernando Alonso, f1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/guyuran-hujan-buat-fernando-alonso-gagal-podium-di-sochi
613  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini