Fernando Alonso Rindukan Persaingan Ketat Perebutan Gelar Juara Dunia

Penulis: Abdi Ardiansyah
Senin 17 Mei 2021, 21:00 WIB
Fernando Alonso

Fernando Alonso

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Fernando Alonso, pebalap Alpine, mengungkapkan bahwa ia berharap persaingan untuk perebutan gelar juara dunia lebih ketat pada dua atau tiga tahun kedepan.

Seluruh tim yang berpartisipasi dalam kompetisi F1 saat ini sedang mempersiapkan mobil baru untuk menyesuaikan diri dengan perubahan regulasi yang bakal diterapkan mulai musim depan.

Fernando Alonso, pebalap yang memutuskan kembali ke F1 usai dua tahun absen, ikut menyoroti soal aturan baru yang berpotensi membuat tim-tim papan bawah menjadi lebih kompetitif.

Pebalap asal Spanyol itu berpendapat bahwa aturan baru yang diterapkan musim depan dapat mendorong banyak tim dalam memperebutkan gelar juara dunia.

“Saya pikir di tahun pertama dari aturan baru, akan selalu ada satu tim yang dapat menemukan celah untuk bisa tampil lebih baik (daripada yang lain). Tapi, semoga saja setelah dua atau tiga tahun, regulasi baru yang akan diterapkan pada 2022, bisa menghadirkan persaingan ketat yang melibatkan banyak tim dan lebih baik di masa depan,” jelas Alonso seperti yang dikutip dari lama Motorsport.com.

“Jadi, saya tidak tahu apa yang akan terjadi pada 2022. Tapi saya yakin, persaingan bisa berjalan lebih ketat. Saya pikir regulasi baru dibuat dengan serangkaian pemikiran dan membuat performa seluruh mobil sama. Ini untuk memiliki persaingan lebih baik dan lebih dekat,” tambahnya.

Seperti diketahui, saat ini Mercedes masih menjadi tim yang mendominasi kejuaraan, mereka telah merebut tujuh gelar pebalap dan konstruktor secara beruntun.

Red Bull Racing menjadi satu-satunya penantang kuat pabrikan asal Jerman tersebut, namun mereka masih belum mampu memberikan tekanan kuat untuk mengacaukan dominasi Lewis Hamilton dan Mercedes.

Ketika diminta pendapat soal musim 2021 yang dijadikan sebagai persiapan sebelum aturan baru diterapkan, Alonso mengungkapkan bahwa tentu akan terdapat kesulitan untuk beradaptasi pada aturan baru tersebut.

“Gambaran secara keseluruhan, musim 2021 memang benar dijadikan sebagai tahun persiapan, tidak diragukan lagi. Saya pikir semua orang di grid setelah aturan ditunda dari 2021 menjadi 2022, telah memahami dan menerima tahun ini dijadikan sebagai persiapan. Di mana kami menggunakan mobil yang serupa dengan musim lalu,” tutur juara dunia dua kali tersebut.

“Musim ini juga dijadikan sebagai ajang uji coba seperti kualifikasi sprint. Jadi, ini adalah musim pengujian. Kami hanya perlu menunggu dan berharap pada 2022 ini tidak berlanjut, mungkin kami bisa memulai revolusi di tahun depan, itulah yang kami inginkan,” kata Alonso.

Artikel Tag: Fernando Alonso, Alpine, Mercedes, Red Bull Racing, F1 2021

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/fernando-alonso-rindukan-persaingan-ketat-perebutan-gelar-juara-dunia
706  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini