Eks Pebalap F1 Ini Minta Mick Schumacher Bertahan di Haas

Penulis: Abdi Ardiansyah
Rabu 14 Jul 2021, 07:15 WIB
Mick Schumacher

Mick Schumacher

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Eks pebalap F1, Ralf Schumacher meminta Mick Schumacher untuk bertahan di Haas sebab ia masih perlu mempelajari banyak hal di awal kariernya sebagai pebalap F1.

Mick Schumacher memulai kariernya di F1 dengan membela Haas pada musim ini. Juara F2 2020 tersebut mendapatkan kontrak jangka panjang dari tim asal Amerika Serikat tersebut. Namun ia kesulitan untuk menorehkan hasil positif pada paruh pertama musim. Pebalap asal Jerman itu juga belum pernah mencetak poin dan kerap finis di barisan belakang.

Hal itu sebenarnya telah diprediksi oleh banyak pihak. Pasalnya, Haas kini memilih fokus mengembangkan mobil untuk 2022 ketimbang memperbaiki performanya pada musim ini.

Usai tak kunjung meraih hasil baik, muncul rumor yang mengatakan bahwa Schumacher akan pindah ke Alfa Romeo. Meski tim asal Swiss itu sama-sama merupakan tim yang kurang kompetitif seperti Haas, setidaknya mereka mampu memberikan perlawanan yang cukup ketat di papan tengah.

Oleh karena itu jika pebalap berusia 22 tahun itu hengkang ke Alfa Romeo, ia diprediksi bakal mampu tampil lebih baik. Namun sang paman yang juga eks pebalap F1, Ralf Schumacher tak setuju.

Menurutnya jika keponakannya itu pindah ke tim lain, maka proses adaptasinya di F1 akan berantakan.

"Ada kabar yang mengaitkan Mick (Schumacher) dengan Alfa Romeo. Saya tidak tahu mengenai rumor tersebut. Tapi apakah itu akan membuat perubahan pada hasil yang akan ia raih? Saya rasa tidak," ujar Ralf dilansir dari Motorsport.com.

"Memang akan lebih baik jika Mick balapan dengan tim yang levelnya lebih tinggi. Tapi di satu sisi, ia harus mempelajari banyak hal di Haas,” imbuhnya.

"Jika Haas terus mengembangkan mobil baru mereka, itu akan lebih baik. Mick bisa bertahan di sana untuk satu tahun lagi. Perlu diingat bahwa pebalap muda membutuhkan setidaknya enam bulan untuk bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya,” ia menjelaskan.

"Saya pun ragu apakah Alfa Romeo akan menjadi pilihan yang lebih baik untuknya atau tidak. Jadi, tidak akan ada perubahan (jika Mick pindah ke Alfa Romeo)," tukasnya.

Artikel Tag: mick schumacher, F1 2021, Haas, Alfa Romeo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/eks-pebalap-f1-ini-minta-mick-schumacher-bertahan-di-haas
741  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini