Bos McLaren Ingatkan Timnya Untuk Kerja Keras di Sisa Musim

Penulis: Viggo Tristan
Kamis 04 Nov 2021, 21:01 WIB
McLaren ingin berikan yang terbaik pada lima seri tersisa musim ini.

McLaren ingin kerja keras pada sisa musim ini. (Gambar: Autosport)

Ligaolahraga.com -

Berita F1 : Bos McLaren yaitu Andreas Seidl mengingatkan seluruh anggota timnya untuk bekerja keras pada sisa musim ini. Seidl tidak mau melihat posisi ketiga klasemen konstruktor diambil alih oleh Scuderia Ferrari.

Sampai seri terakhir di F1 GP AS, McLaren masih menduduki peringkat ketiga dengan keunggulan yang makin tipis dari Ferrari. Dengan performa kuda jingkrak yang meningkat dalam beberapa balapan terakhir, Seidl jelas khawatir dan tidak mau kepahitan yang sama terulang lagi. Untuk sisa musim yang ada, ia ingin semua orang dalam tim bekerja keras supaya bisa meraup banyak poin.

“GP Meksiko akan menjadi awal dari meningginya intensitas bagi tim. Utamanya karena triple-header (Meksiko, Sao Paulo, Qatar) dalam tiga pekan dengan penerbangan cukup panjang. Skenario ini tidak hanya cukup menantang tetapi juga menyuguhkan banyak kesempatan. Kami akan bekerja keras untuk mendapatkan performa maksimum di setiap balapan,” ucap Seidl saat diwawancara oleh media setempat.

“Kami tahu bahwa setiap race akan sangat penting. Tidak ada waktu bagi kami untuk mengendurkan performa. Mempertahankan posisi kami di kejuaraan konstruktor akan menjadi tantangan. Namun, kami siap menghadapi tantangan tersebut,” tukasnya sekali lagi.

Keunggulan 3,5 poin atas Ferrari jelas belum aman buat Daniel Ricciardo dan Lando Norris. Musim ini sendiri masih menyisakan lima seri untuk dijalankan. Kesalahan kecil saja bisa membuat mereka kalah saing dari rival terkuatnya itu.

Artikel Tag: McLaren, f1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/bos-mclaren-ingatkan-timnya-untuk-kerja-keras-di-sisa-musim
687  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini