AlphaTauri Akan Selidiki Masalah Yang Timpa Mobil Yuki Tsunoda

Penulis: Viggo Tristan
Senin 05 Sep 2022, 07:19 WIB
AlphaTauri akan segera investigasi permasalahan Yuki Tsunoda.

Permasalahan Yuki Tsunoda di GP Belanda akan segera diselidiki AlphaTauri. (Gambar: The Telegraph)

Ligaolahraga.com -

Berita F1 : Chief Engineer Vehicle Performance AlphaTauri yaitu Claudio Balestri mengatakan pihaknya akan segera melakukan investigasi soal permasalahan yang menimpa mobil Yuki Tsunoda di F1 GP Belanda, Minggu (4/9) waktu setempat. Permasalahan itu yang membuat Tsunoda gagal finish pada perlombaan tersebut.

Sebanyak 43 putaran, Yuki Tsunoda sudah berhasil melahap Sirkuit Zandvoort dengan cukup baik. Namun, permasalahan muncul pada bagian ban mobil Tsunoda sehingga membuatnya menepi sejenak. Pihak tim kemudian tidak menemukan adanya masalah pada ban Tsunoda dan menginstruksikannya untuk masuk pit ulang untuk mengganti set ban yang baru. Kendati sudah diganti, tetapi permasalahan itu tidak langsung hilang. Pihak tim lantas menyuruh Tsunoda untuk berhenti karena permasalahan yang tidak bisa diidentifikasi.

Menanggapi permasalahan misterius itu, Claudio Balestri akan melakukan investigasi mendalam. Ia ingin mencari tahu pokok dari permasalahan yang membuat Tsunoda tidak bisa meraup poin di Negeri Kincir Angin.

"Setelah pit stop, dia melaporkan sesuatu yang aneh di bagian belakang mobil, kami memanggilnya lagi untuk mengganti ban dan segera setelah kami mengalami kerusakan mobil. Saat ini sedang diselidiki di dalam tim," ucap Balestri saat diwawancara oleh media setempat.

Permasalahan ini jelas dikecewakan oleh Tsunoda karena membuatnya tidak bisa menyelesaikan balapan hingga tuntas. Padahal, ia memiliki kans yang cukup besar untuk bisa meraup banyak poin di markas Max Verstappen itu.

Artikel Tag: Yuki Tsunoda, f1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/alphatauri-akan-selidiki-masalah-yang-timpa-mobil-yuki-tsunoda
1032  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini