Alonso Sebut Mercedes Belum Tunjukkan Kekuatan Sebenarnya

Penulis: Abdi Ardiansyah
Selasa 13 Jul 2021, 03:30 WIB
Mercedes, Valtteri Bottas

Valtteri Bottas

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Fernando Alonso memperingatkan Red Bull Racing untuk mewaspadai Mercedes karena pabrikan asal Jerman itu dinilai masih belum menunjukkan kekuatan sesungguhnya.

Red Bull mampu menunjukkan konsistensi yang sangat bagus pada sembilan balapan yang telah berlalu. Tim asal Austria itu berhasil memimpin klasemen pebalap dan konstruktor untuk pertama kalinya di era V6 turbo hibrida.

Pebalap mereka, Max Verstappen juga selalu merengkuh podium di tiap balapan. Ia hanya satu kali gagal finis di zona podium usai mengalami insiden pecah ban dan terpaksa keluar dari balapan GP Azerbaijan. Pebalap asal Belanda itu berhasil memberikan tekanan besar kepada rival utamanya, Lewis Hamilton dalam pertarungan perebutan gelar juara dunia.

Melihat kondisi tersebut, Fernado Alonso tak memungkiri Mercedes telah beberapa kali melakukan kesalahan dalam menerapkan strategi balap. Namun pebalap asal Spanyol itu yakin mereka akan segera menunjukkan kekuatan sebenarnya dan membalikkan keadaan.

“Meski kerap menunjukkan performa yang tak begitu baik di pramusim, tapi Mercedes membuat kejutan dengan meraih kemenangan dalam beberapa balapan pertama,” kata Alonso dilansir dari Motorsport.com.

“Sekarang, jelas Red Bull memiliki keunggulan, tetapi mereka harus tetap berhati-hati,” imbuhnya.

Red Bull saat ini menjadi satu-satunya tim yang benar-benar mampu membuat tim yang bermarkas di Brackley, Inggris itu kewalahan untuk mempertahankan dominasi mereka dalam tujuh tahun terakhir.

“Tahun ini akan menjadi pertarungan ketat antara mereka dan menyenangkan bagi penonton,” ujar Alonso.

“Saya yakin akan ada sedikit perbedaan di setiap akhir pekan, dan itulah yang membuat Anda harus tetap waspada,” ia mengungkapkan.

Pebalap cadangan Aston Martin, Nico Hulkenberg, juga mengungkapkan hal senada dengan Alonso. Ia meyakini The Silver Arrows masih punya peluang besar untuk mengejar ketertinggalan mereka dari Red Bull di klasemen.

“Musim ini belum berakhir, saya sama sekali tidak ingin mengesampingkan Mercedes. Mereka masih memiliki keunggulan, terutama dalam hal pengembangan mobil,” tutur Hulkenberg.

Namun pebalap asal Jerman itu juga mengakui bahwa Red Bull berhasil melakukan pengembangan mobil ke arah yang lebih baik sejak akhir musim lalu sehingga mampu tampil kuat sepanjang F1 2021.

“Sangat sederhana, Red Bull memiliki mobil tercepat saat ini. Keadaannya telah berbalik dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya,” jelasnya.

“Red Bull memiliki sedikit waktu lebih banyak pada musim dingin daripada Mercedes karena perubahan aturan aerodinamika di bagian belakang mobil. Itu memungkinkan mereka untuk berada di depan,” ia mengakhiri.

Artikel Tag: Fernando Alonso, Mercedes, F1 2021

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/alonso-sebut-mercedes-belum-tunjukkan-kekuatan-sebenarnya
704  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini