Alfa Romeo Bakal Ubah Setup Mobil untuk Perbaiki Performa Kimi Raikkonen

Penulis: Abdi Ardiansyah
Kamis 01 Jul 2021, 17:45 WIB
Kimi Raikkonen

Kimi Raikkonen

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Performa kualifikasi masih menjadi masalah bagi Kimi Raikkonen musim ini, oleh sebab itu Alfa Romeo berancana untuk melakukan beberapa ubahan pada mobilnya.

Hingga balapan kesembilan musim ini, Kimi Raikkonen masih kesulitan meraih hasil positif di sesi kualfikasi. Pada balapan penentuan posisi start tersebut, ia telah enam kali finis dibelakang rekan setimnya, Antonio Giovinazzi.

Alfa Romeo pun bakal mencoba berbagai hal demi bisa meningkatkan performa Raikkonen selama kualifikasi. Dengan begitu, pebalap asal Finlandia tersebut bisa tampil lebih maksimal.

Xevi Pujolar, track chief engineer Alfa Romeo, mengungkapkan bahwa timnya akan mengubah beberapa hal untuk membantu The Iceman lolos ke babak kedua kualifikasi (Q2).

Sepanjang F1 2021, ia telah empat kali menembus Q2, yakni pada putaran awal musim, GP Bahrain, kemudian di GP Portugal, GP Monako dan GP Azerbaijan.

"Bisa membawa kedua mobil ke babak kedua kualifikasi sangat membantu tim. Prioritas kami adalah mampu mengungguli Williams dalam kualifikasi," kata Pujolar dilansir dari Motorsport.com.

"Dengan begitu semuanya bisa berjalan lebih baik bagi kami saat balapan. Akhir pekan ini ban akan selangkah lebih soft dan cuaca juga bisa berubah,” tambahnya.

"Tentunya kami akan mencoba lebih dekat dengan 10 besar kualifikasi. Setelah itu kami dapat mengambil strategi yang berbeda dalam balapan," ia menambahkan,” ia melanjutkan.

Rencananya, Alfa Romeo akan mencoba melakukan ubahan pada setelan mobil dan penggunaan ban agar kedua pebalapnya bisa meraih hasil maksimal.

"Terkadang (beberapa dari mereka) paling kesulitan menyiapkan ban untuk mendapat lap cepat. Itu sebabnya kami mencari ide berbeda soal pengaturan dan menggunakan ban," ujar Pujolar.

"Kami akan mencoba opsi yang berbeda selama akhir pekan nanti dan berharap bisa sampai pada konklusi terbaik," imbuhnya.

Alfa Romeo kini bersiap menghadapi GP Austria, balapan kedua yang digelar di Sirkuit Red Bull Ring, pada akhir pekan ini. Dalam balapan pertama di trek tersebut, GP Styria, Kimi Raikkonen finis di P11 dan Giovinazzi di P15.

Artikel Tag: Alfa Romeo, kimi raikkonen, F1 2021

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/alfa-romeo-bakal-ubah-setup-mobil-untuk-perbaiki-performa-kimi-raikkonen
668  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini