Hasil MPLI 2021: Tanpa Hambatan di Derby RSG, RSG PH Tembus Babak Kedua
Berita Esports: Hari kedua babak pertama MPL Invitational 2021 (MPLI 2021) pada Rabu (3/11) sore WIB, menyajikan perang saudara. Tergabung dalam bracket ONIC Esports, RSG SG dan RSG PH dipaksa bertarung demi tiket babak kedua.
Melansir dari ONE Esports, RSG SG memasuki MPLI 2021 dengan status peringkat ketiga MPL SG Season 8, sementara sang lawan mengakhiri MPL PH Season 8 di urutan 5/6 bersama ECHO.
Di game pertama, duel berjalan berat sebelah. RSG PH superior dengan para pemainnya. Sepert sang jungler yakni Damonkite memamerkan kualitasnya memainkan Balmond Jungler, di mana ia sangat efisien dalam rotasi dan farm.
Anggota RSG PH lainnya pun tak kalah mengaggumkan, khususnya Heath yang membukukan 11 assisst menggunakan Mathilda. Dengan unggul skor kill telak 12-2, mereka menyudahi perlawanan pasukan Singapura di menit 12.
Perwakilan Filipina masih mengandalkam jungler durable untuk game kedua, kali ini memilih Karina. RSG SG, di sisi lain, coba bermain cepat memakai jungler Ling serta offlaner Benedetta, line-up dengan potensi early game sangat baik.
Sayang, RSG SG gagal memanfaatkan potensi tersebut. Walhasil Damonkite dan kolega dapat menguasai permainan sejak awal dan membuat mereka terkurung dalam base dengan tiga pemain, juga kehilangan satu inhibitor turret-nya.
Tak berhenti melancarkan tekanan di setiap lane, peringkat ketiga MPL PH Season 8 itu sukses menghancurkan mid inhibitor turret dan melenyapkan empat pilar RSG SG, kemudian meratakan base turret tanpa kesulitan untuk mengunci kemenangan game kedua.
Menyusul kemenangan 2-0 ini RSG PH berhak lanjut menuju babak kedua MPLI 2021 menghadapi ECHO, untuk menentukan siapa di antara mereka yang akan melawan ONIC Esports di perempat final.
Artikel Tag: RSG SG, RSG PH, Onic Esports, MPL Invitational 2021
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/hasil-mpli-2021-tanpa-hambatan-di-derby-rsg-rsg-ph-tembus-babak-kedua
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini