Zola Tambah Porsi Latihan Mandiri Untuk Isi Waktu Luang

Penulis: M. Aldi
Minggu 19 Apr 2020, 23:59 WIB
Zola Tambah Porsi Latihan Mandiri Untuk Isi Waktu Luang

Gian Zola Nasrullah

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia : Libur kompetisi tidak membuat anak-anak Persib berleha-leha. Seluruh pemain dituntut untuk tetap berlatih mandiri demi memelihara kondisi fisik supaya terjaga saat pandemi corona ini.

Gian Zola bahkan mengaku kerap menambah porsi latihannya agar kebugaran dia tidak merosot meski kompetisi terhenti. Baginya inisiatif menambah menu latihan dilakukan untuk mengusir rasa jenuh selama masa karantina.

"Sehari kadang 2 kali, kadang-kadang cuma sekali, kalau cuaca lagi ga hujan 2 kali soalnya ka ga da kerjaan, daripada hanya diam mending kita cari keringat," jelas pemain jebolan Diklat Persib itu ketika diwawancara.

Memang sudah beberapa pekan skuat Persib dibubarkan oleh staf pelatih. Kompetisi yang diliburkan dan wabah yang meluas jadi pertimbangan pemain dirumahkan. Namun Zola mengatakan dirinya selalu mengikuti perintah dari pelatih.

"Semenjak ada virus itu sudah 3 minggu kita tidak ada latihan dan kompetisi. Tapi kita juga kan ada PR dari klub, masih ada latihan masing-masing. Dari seminggu mungkin ada sekitar tiga kali Pak Yaya ngasih instruksi," kata Zola.

Dalam sepekan, pelatih fisik memberi program latihan sebanyak tiga kali. Nantinya materi itu harus dijalankan setiap pemain sambil direkam gambar. Video tersebut lalu dikirim kepada tim pelatih sebagai bukti mereka menjalankan tugas.

Lalu sisanya pelatih memberi keleluasaan kepada pemain untuk berlatih sesuai keinginan mereka. Dengan syarat tetap sesuai dengan anjuran social distancing. Kesempatan itu dimanfaatkan Zola untuk menambah porsi latihan.

"Ada video kita harus merekam, dan kita harus kirim ke klub. Nah sehabis itu baru kita self training, gimana kita mau apa saja. Tetapi yang di video itu harus diikuti dan setelah itu besoknya bebas," kata Zola

Artikel Tag: Gian Zola, Persib, Bandung

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/zola-tambah-porsi-latihan-mandiri-untuk-isi-waktu-luang
663  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini