Zaccagni Telah Pulih Siap Dimainkan di Laga Lazio vs Salernitana

Penulis: Vina Enza
Minggu 07 Nov 2021, 09:31 WIB
Zaccagni

Mattia Zaccagni (foto:getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Gelandang Lazio, Mattia Zaccagni dikabarkan telah kembali berlatih bersama rekan-rekan satu timnya pada Jumat (05/11) waktu setempat dan kemungkinan dapat dimainkan saat menghadapi Salernitana di lanjutan Serie A pada Minggu malam di Stadio Olimpico.

Seperti yang dilansir media Italia LaLazioSiamoNoi, gelandang 26 tahun asal Italia, Mattia Zaccagni telah pulih dari cedera lutut kanannya, meski ia masih menggunakan perban namun ia telah berlatih secara penuh di Formello pada Jumat lalu.

Ada harapan bahwa sang gelandang saat ini cukup fit untuk bermain di pertandingan Lazio selanjutnya melawan Salernitana pada Minggu (07/11) malam nanti dan merupakan pertandingan terakhir menjelang jeda internasional November.

Eks gelandang Hellas Verona tersebut mengalami start yang cukup sulit di ibukota setelah mengalami cedera hamstring setelah baru satu bulan bergabung dengan klub yang memaksanya harus absen dalam empat pertandingan The Aquile.

Ini merupakan cedera terkini yang membuat sang gelandang harus menepi dalam lima pertandingan dan pelatih Maurizio Sarri berharap dapat menurunkannya sesegera mungkin guna bisa melakukan rotasi di lini depan.

Zaccagni mengambil bagian dalam seluruh sesi latihan pada Jumat lalu dimulai dengan sesi pemanasan, selanjutnya uji kebugaran, penguasaan bola dan pertandingan kecil setengah lapangan. Ia juga mencetak gol dalam pertandingan tersebut melalui tendangan penalti yang sempat diselamatkan oleh Marius Adamonis.

Sementara itu Biancocelesti saat ini menghuni peringkat keenam klasemen sementara Serie A dengan mengumpulkan 18 poin sedangkan lawan mereka Granata menghuni peringkat ke-19 dengan tujuh poin dari sebelas pertandingan yang telah dimainkan hingga sejauh ini.

Artikel Tag: Zaccagni, Lazio, Salernitana

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/zaccagni-telah-pulih-siap-dimainkan-di-laga-lazio-vs-salernitana
1306  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini