Wolves Siap Sikut Crystal Palace Demi Aaron Wan-Bissaka

Penulis: Demos Why
Sabtu 17 Des 2022, 09:30 WIB
Bek kanan Manchester United, Aaron Wan-Bissaka.

Aaron Wan-Bissaka. (Foto: Matthew Ashton - AMA)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Klub Premier League, Wolverhampton Wanderers, diwartakan ikut memburu tanda tangan bek kanan Manchester United, Aaron Wan-Bissaka, pada Januari mendatang. Namun mereka harus bersaing dengan tiga klub Inggris lainnya.

Wolverhampton Wanderers sendiri saat ini tengah berada di dasar klasemen Premier League usai menunjukkan penampilan yang buruk di paruh pertama musim ini. Karena hal itu pula Wolves akhirnya melakukan pergantian di posisi manajer tim. Saat ini mereka dilatih oleh Julen Lopetegui yang belum lama ini mengisyaratkan akan mendatangkan beberapa pemain baru untuk mengubah keadaan.

Dilansir dari Express & Star, Wolves diwartakan tengah mempertimbangkan untuk mendatangkan Aaron Wan-Bissaka dari Manchester United. Bek kanan berpaspor Inggris itu dalam beberapa pekan terakhir memang diwartakan akan meninggalkan Old Trafford setelah pada musim ini baru tampil sekali itupun hanya empat menit saat MU menghadapi Liverpool. Wan-Bissaka kalah bersaing dengan Diogo Dalot yang lebih disukai oleh Erik ten Hag.

Kabarnya, Wolves berencana untuk mengajukan proposal peminjaman dengan klausul pembelian. Namun mereka juga harus siap bersaing dengan tiga tim Inggris lainnya yakni Crystal Palace, Leeds United, dan West Ham United yang diwartakan memiliki ketertarikan serupa.

Kontrak Wan-Bissaka sendiri di Man United masihtersisa 18 bulan lagi namun Ten Hag diwartakan sudahsiap melepas sang pemain di awal tahun depan karena tak masuk ke dalam rencananya pada musim ini.

Artikel Tag: Aaron Wan-Bissaka, Manchester United, Wolverhampton Wanderers, Crystal Palace

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/wolves-siap-sikut-crystal-palace-demi-aaron-wan-bissaka
982  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini