Witsel Akui Lebih Tertarik Jadi Pemain Futsal Ketimbang Sepak Bola

Penulis: Febrian Kusuma
Sabtu 28 Sep 2019, 15:00 WIB
Witsel Akui Lebih Tertarik Jadi Pemain Futsal Ketimbang Sepak Bola

Axel Witsel (ESPN)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Axel Witsel kini menjelma sebagai salah satu gelandang bertahan papan atas di Jerman bersama Borussia Dortmund. Akan tetapi baru-baru ini dia membuat pengakuan yang cukup mengejutkan, yaitu dirinya lebih suka menjadi pemain futsal ketimbang sepak bola.

Witsel didatangkan Borussia Dortmund dari klub China, Tianjin Quanjian pada tahun 2018 yang lalu. Di musim perdananya Witsel berhasil mencatat 36 penampilan di semua kompetisi dan mencetak 5 gol.

Penampilan apiknya di musim perdana membuat pelatih Borussia Dortmund, Lucien Favre kembali mempercayainya sebagai pemain inti di lini tengah. Sejauh musim ini pemain asal Belgia itu sudah mencatat 7 penampilan di semua kompetisi dengan mencetak 1 gol dan menyumbang 3 assists. Jadi bukan hal yang berlebihan jika Witsel disebut sebagai salah satu gelandang bertahan terbaik di Jerman.

Namun baru-baru ini Witsel mengakui bahwa dirinya lebih tertarik untuk menjadi pemain futsal. Akan tetapi ayahnya menyarankannya untuk menjadi pemain sepak bola demi masa depan yang lebih cerah.

“Awalnya, saya lebih tertarik bermain futsal daripada sepak bola. Saya tidak tahu mengapa,” kata Witsel.

“Saya selalu bersama ayah saya dan kemudian ayah saya berkata kepada saya: 'Anda akan memiliki masa depan yang lebih banyak di sepakbola daripada futsal’.”

“Karena tingkat divisi pertama sepakbola dan futsal di Belgia. ada perbedaan yang sangat besar. Sepak bola lebih terkenal daripada futsal. Dan kemudian saya datang ke Standard Liege ketika saya berusia sembilan tahun,” pungkasnya.

Standard Liege sendiri akhirnya menjadi klub sepak bola profesional pertama yang diperkuat oleh Witsel.

Artikel Tag: Axel Witsel, Borussia Dortmund

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/witsel-akui-lebih-tertarik-jadi-pemain-futsal-ketimbang-sepak-bola
1714  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini